Browsing by Author "ACHWAN NOORLISTYO ADI"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item KONSEP DIRI YOUTUBER INDONESIA(2018-03-13) ACHWAN NOORLISTYO ADI; Nuryah Asri Sjafirah; Jenny Ratna SuminarABSTRAK Achwan Noorlistyo Adi, 210120160007, 2018. “Konsep Diri YouTuber Kota Bandung”. Dibimbing oleh Dr. Hj. Jenny Ratna Suminar, M. Si selaku ketua pembimbing dan Dr. Hj. Nuryah Asri Sjafirah, M. Si sebagai anggota tim pembimbing. Program Studi Magister Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Komunikasi, Universitas Padjadjaran . Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui motif menjadi seorang YouTuber, untuk mengetahui pengalaman YouTuber dalam membentuk identitas virtualnya, dan untuk mengetahui makna subscriber bagi YouTuber. Penelitian menggunakan paradigma konstruktivis dengan pendekatan kualitatif dan metode fenomenologi Alferd Schutz. Teknik pengumpulan data penelitian yang paling utama digunakan adalah wawancara mendalam kepada 6 (enam) orang key informant yang merupakan YouTuber Kota Bandung. Lokasi dalam penelitian adalah rumah Kery, apartment Minyo, apartment Royan, Kantor Layaria, kosan Hisqie dan kantor Octagon Studio. Adapun pelaksanaan wawancara dan observasi dilakukan dalam kurun waktu 3 bulan, terhitung mulai tanggal 20 Oktober 2017 – 20 Januari 2018. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa motif key informant membuat YouTube Channel dan berkarya di YouTube karena iseng, ingin menjadi film maker, ingin mandiri, karena senang dengan proses kreatif, bisa menghasilkan uang, bisa menyampaikan keresahan sehari-hari, senang menonton YouTube, mencari popularitas, menyalurkan hobi. Mereka pun berharap ekosistem YouTube menjadi lebih baik, ingin membuat produk sendiri, ingin meningkatkan kualitas video, ingin selalu mendapatkan feedback. Key informant memiliki konsep diri yang positif, memiliki kebanggaan dan merasa berharga, serta memiliki identitas virtual yang unik. Subscriber dimaknai sebagai teman, supporter, indikator rate card, keluarga, dan pemberi feedback.