Matematika (S3)
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Matematika (S3) by Subject "Model Pertumbuhan"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item ANALISIS PERSAMAAN DIFERENSIAL FRAKSIONAL RICCATI DAN TERAPANNYA PADA MODEL PERTUMBUHAN EKONOMI(2022-09-14) MUHAMAD DENI JOHANSYAH; Endang Rusyaman; Asep Kuswandi SupriatnaPembangunan ekonomi menjadi fokus utama yang sedang dikembangkan dalam program-program pembangunan di Indonesia, mengingat laju pertumbuhan ekonomi menjadi standar bagi kesuksesan dan pembangunan ekonomi di Indonesia. Kehadiran teori-teori baru tentang gejala pertumbuhan ekonomi bermunculan, terutama teori yang membahas tentang fenomena perubahan sosial ekonomi. Salah satu cabang ilmu matematika yang penting untuk diteliti dalam menunjang kajian tentang pertumbuhan ekonomi adalah kalkulus fraksional. Persamaan Differensial Fraksional (PDF) merupakan bagian dari kalkulus fraksional yang kajian teori dan aplikasinya berkembang pesat, termasuk dalam bidang teknik, industri, maupun ekonomi. Dalam riset ini, dianalisis PDF Tak Linear Riccati dan aplikasinya pada model pertumbuhan ekonomi dengan melibatkan efek memori. Metode penelitian yang dibangun melalui tahapan pengkajian literatur, yakni dengan mengembangkan teori yang telah dikerjakan peneliti terdahulu, sehingga penelitian ini ditargetkan untuk menemukan teorema atau teori baru tentang solusi dari PDF Tak Linear Riccati yang dapat diterapkan dalam model pertumbuhan ekonomi dengan melibatkan efek memori. Hasil dari riset ini berupa teorema tentang jaminan eksistensi dan ketunggalan dari solusi PDF Tak Linear Riccati, temuan tentang solusi pendekatan dari PDF Tak Linear Riccati menggunakan Teorema Gabungan dari Adomian Decomposition Method (ADM) dan transformasi integral Kamal, serta temuan tentang teorema solusi pendekatan dari PDF Tak Linear Riccati pada model pertumbuhan ekonomi yang melibatkan efek memori menggunakan Teorema Gabungan dari ADM dan Transformasi Integral Kashuri-Fundo.