Muhammad FedryansyahLenny MeilanyADITYA RAMADHAN2024-07-122024-07-122019-11-13https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/170310150031Jatinangor merupakan kawasan pendidikan dan permukiman padat yang kini berkembang pesat, beda seperti dulu Jatinangor menjadi salah satu wilayah yang sepi penduduk dan masih banyak pesawahan yang terbentang luas. Wilayah ini menjadi salah satu kawasan yang rawan terjadinya bencana banjir, hal itu disebabkan oleh pembangunan yang tidak terencana. Sehingga, daerah resapan air menjadi berkurang. Upaya penanggulangan bencana selama ini telah dilakukan, baik oleh pemerintah daerah maupun dari masyarakat Jatinangor itu sendiri. Terutama oleh pemimpin lokal yang terbagi menjadi dua, yaitu pemimpin formal dan informal yang dapat disebut sebagai agen perubahan. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan peran pemimpin lokal dalam penanggulangan bencana banjir di Jatinangor. Adapun, metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Informan dari penelitian ini berjumlah 9 orang, terdiri dari pemimpin formal 6 orang dan pemimpin informal 3 orang yang aktif serta mengetahui penanggulangan bencana banjir yang dilakukan. Hasil dari penelitian menggambarkan bahwa ada empat peran yang dilakukan oleh pemimpin lokal dalam setiap siklus manajemen bencana, yaitu pra, tanggap darurat dan paska bencana. Pemimpin formal lebih banyak melakukan perannya dalam setiap tahapan manajemen bencana. Namun, masih terdapat hambatan dalam melakukan peran tersebut, seperti kurangnya koordinasi antara pemimpin lokal yang berada di Jatinangor, sehingga memerlukan adanya advokasi antara local leader. Berdasarkan hal tersebut, saran yang diberikan adalah aktif dalam berkoordinasi dan meningkatkan kerjasama antara pemimpin lokal serta memberikan kesempatan yang sama kepada pemimpin informal dalam melakukan perannya sebagai pemimpin lokal agar peran yang dilakukan dapat maksimal dalam menanggulangi bencana banjir di Jatinangor.Pemimpin LokalPenanggulangan BencanaTidak ada keywordPeran Local Leader dalam Penanggulangan Bencana Banjir di Kecamatan Jatinangor