Ronnie Susman NatawidjajaTidak ada Data DosenAULIYA NABILLA NOOR LESTARI2024-05-172024-05-172023-09-20https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/150610190022ABSTRAK AULIYA NABILLA. 2023. Analisis Nilai Tambah, Keuntungan, dan Efisiensi Agribisnis Melon (Studi Kasus di Pesantren Manba’ul Ulum Jamanis Kabupaten Tasikmalaya). Di bawah bimbingan RONNIE SUSMAN NATAWIDJAJA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai tambah, keuntungan, dan efisiensi bisnis melon di Pesantren Manba’ul Ulum Jamanis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan menggunakan data primer melalui observasi, wawancara dan dokumentasi, serta data sekunder berupa jurnal ilmiah dan studi literatur. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa rantai nilai yang memberikan nilai tambah tertinggi pada pesantren yaitu rantai nilai 2 dan 3 yang melalui saluran rantai nilai retail modern (grade B), sedangkan rantai nilai yang memberikan nilai tambah terkecil pada pesantren yaitu rantai nilai 4 yang melalui pasar tradisional (grade C). Dari semua rantai yang dilalui, pesantren mendapatkan keuntungan sebesar Rp.2.390.105,7 dengan rantai nilai yang menghasilkan keuntungan tertinggi yaitu saluran rantai nilai retail modern. Berdasarkan analisis B/C bisnis melon di Pesantren Manba’ul Ulum Jamanis sudah efisien dengan nilai 0,128 dengan saluran rantai nilai yang memiliki efisiensi tertinggi yaitu e-commerce. Kata Kunci: Analisis Nilai Tambah, Keuntungan, Efisiensi Bisnis, Rantai Nilai, Analisis B/C.AgribisnisAnalisis B/CNilai TambahANALISIS NILAI TAMBAH, KEUNTUNGAN, DAN EFISIENSI AGRIBISNIS MELON (STUDI KASUS DI PESANTREN MANBAUL ULUM JAMANIS KABUPATEN TASIKMALAYA)