Asep Agus Handaka SuryanaIwang GumilarKORI NURHOIRUNISA2024-05-292024-05-292023-08-22https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/230110190019kabupaten Ciamis merupakan salah satu daerah yang memiliki potensi perikanan yang cukup besar yaitu sebesar 51.626 ton. Potensi daerah yang dimiliki mampu menjadikan sebuah kekuatan untuk langkah pengembangan wilayah Kabupaten Ciamis. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis potensi dan isu masalah dengan memberikan sebuah strategi yang harus diterapkan. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus. Data diperoleh dari instansi terkait, hasil wawancara dan pengisian kuesioner secara langsung kepada pembudidaya. Analisis yang digunakan adalah analisis SWOT. Berdasarkan hasil analisis SWOT strategi terpilih adalah strategi SO yaitu termasuk kedalam strategi agresif yang artinya Kampung Nila Kawali dapat memaksimalkan kekuatan yang ada serta memanfaatkan peluang. Strategi terpilih untuk perkembangan kampung perikanan kawali meliputi (1). Melakukan atau intensifikasi lahan budidaya yang tersedia melalui pemanfaatan bantuan pemerintah, (2). Menerapkan teknologi budidaya yang terkini melalui kegiatan pelatihan (3). Melakukan sertifikasi indukan dan benih ikan nilaPengembangan WilayahSentra Produksi PerikananStrategiANALISIS PENGEMBANGAN WILAYAH SENTRA PRODUKSI PERIKANAN DI KAMPUNG NILA KABUPATEN CIAMIS