TyagitaNoormarina IndraswariDIANITA GUSTINA2024-05-182024-05-182018https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/130210180033Peningkatan jumlah kasus COVID-19 di Kota Bandung menyebabkan terjadinya perubahan pada pelayanan kesehatan, salah satunya adalah pelayanan kesehatan hewan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak pandemi COVID-19 serta upaya yang dilakukan dokter hewan dalam menghadapi dampak pandemi COVID-19 di klinik. Pengumpulan data kualitatif diperoleh dengan cara mengumpulkan data primer melalui wawancara mendalam (indepth interview) dan obeservasi. Pengumpulan data dilakukan terhadap informan yang dipilih untuk mendapatkan jawaban dan menggali informasi tentang dampak dan upaya yang dilakukan selama pandemi pada setiap layanan praktik dokter hewan. Dampak yang ditemukan diantaranya, yaitu terjadi kelangkaan obat-obatan, terinfeksinya petugas klinik oleh COVID-19, penutupan sementara klinik hewan, kekurangan tenaga medis, penurunan jumlah pasien pada masa awal pandemi COVID-19, dan peningkatan jumlah pasien pada masa adaptasi kebiasaan baru. Kemudian terdapat upaya yang dilakukan untuk menghadapi dampak tersebut diantaranya, yaitu penerapan protokol kesehatan, perubahan jadwal operasional, perubahan alur pelayanan, pemberian layanan online atau telemedicine, penggunaan APD pada petugas medis, pembatasan tindakan operasi, pembatasan jumlah pasien, penyediaan obat-obatan dalam jangka waktu panjang, pertukaran jadwal istirahat petugas klinik, penambahan jumlah poli pemeriksaan, pelaksanaan disinfeksi rutin, serta anjuran melakukan vaksinasi COVID-19 dan menjaga imunitas tubuh kepada petugas klinik hewan.pandemi COVID-19klinik hewandampak COVID-19ANALISIS KUALITATIF DAMPAK PANDEMI COVID-19 TERHADAP PELAYANAN PRAKTIK DOKTER HEWAN DI KOTA BANDUNG