Arie PratamaTidak ada Data DosenANTONIUS GERTI S2024-05-272024-05-272017-09-05https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/120110100129Penelitian ini bertujuan untuk menemukan bukti empiris mengenai pengaruh pajak, tunneling Incentive, mekanisme bonus terhadap keuputusan perusahaan dalam melakukan transfer pricing. Transfer pricing di indikasikan dengan transaksi yang dilakukan perusahaan sesuai Peraturan Menteri Keuangan Nomor 213/PMK.03/2016 tentang transaksi kepada pihak berelasi . Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 16 sampel yang berasal dari perusahaan manufaktur yang diduga melakukan transfer pricing sesuai dengan indikator yang di tentukan penulis. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dalam menentukan sampel. Metode analisa statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi logistik dengan tingkat signifikansi 5%. Berdasarkan hasil penelitian pajak, tunelling incentive, dan mekanisme bonus secara simultan berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan perusahaan dalam melakukan kebijakan transfer pricing. Secara parsial pajak tidak berpengaruh terhadap transfer pricing, tunelling incentive tidak berpengaruh terhadap transfer pricing, dan mekanisme bonus berpengaruh negatif terhadap transfer pricing.Transfer pricingpajaktunneling incentiveFAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TRANSFER PRICING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI PADA TAHUN 2013-2015