Lilis NurlinaNugraha SetiawanDIAN AGUSTA2024-05-202024-05-202013-07-16https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/200110090119Penelitian mengenai “Manfaat Sosial dan Ekonomi Program Kredit Sapi Perah Bergulir Mandiri”,telah dilaksanakan di 19 TPK wilayah KPSBU JABAR mulai dari tanggal 2 April sampai dengan 16 April 2013. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manfaat sosial dan ekonomi program kredit sapi bergulir mandiri bagi peternak. Metode penelitian ini menggunakan studi kasus melalui pendekatan kualitatif. Sasaran yang menjadi informan pada penelitian ini yaitu anggota koperasi penerima program sapi bergulir mandiri tahun 2009. Informan terdiri dari karyawan KPSBU 2 orang dan peternak sapi perah penerima kredit sapi bergulir mandiri tahun 2009 sebanyak 19 orang yang mewakili 19 Tempat Pelayanan Koperasi (TPK) sehingga informan berjumlah 21 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Program Kredit Sapi Bergulir Mandiri memberikan manfaat yakni dalam aspek sosial dan aspek ekonomi. Manfaat dari aspek sosial yaitu meningkatnya tanggung jawab, alokasi waktu dan tenaga, mengarahkan dan membatasi perilaku peternak penerima kredit agar selalu terjalin kerukunan antara peternak penerima sapi bergulir mandiri dengan peternak lain maupun dengan koperasi sebagai pemberi kredit, serta memudahkan dalam mendapatkan informasi. Aspek ekonomi yaitu peningkatan populasi ternak, peningkatan produksi susu, dan peningkatan pendapatan.ManfaatProgramdan KreditManfaat Sosial dan Ekonomi Program Kredit Sapi Perah Bergulir Mandiri