Ria ArifiantiR. Anang MuftiadiRICHA NAHDALAILY FATHARA2024-05-312024-05-312023-04-11https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/170620200504Seiring terjadinya perkembangan zaman, sebuah perusahaan semakin dihadapkan dengan kondisi lingkungan yang tidak pasti dan kompleksitas lingkungan yang semakin meningkat dalam menjalankan aktivitas bisnisnya. Salah satu contoh lingkungan yang tidak pasti dan tidak terduga yang harus dihadapi perusahaan adalah pandemi Covid-19. Keberhasilan perusahaan dalam menghadapi lingkungan yang tidak pasti tersebut akan sangat bergantung kepada kemampuan perusahaan dalam menerapakan strategi competitive advantage yang tepat. Penciptaan competitive advantage pada dasarnya didorong oleh strategi basis Resources-based View (Strategi Berbasis Sumber Daya) dan/atau strategi basis Market-based View (Strategi Berbasis Pasar) dalam mencapai sustainabilityMaka dari itu tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis secara mendalam terkait ekosistem model bisnis, mengetahui elemen terpenting yang paling mempengaruhi, mempelajari pola keterkaitan hubungan antar elemen, serta mengetahui penerapan RBV dan MBV dalam aktivitas bisnis perusahaan dalam lingkungan yang kompetitif dan tidak pasti seperti Covid-19 dan di masa yang akan mendatang. Salah satu metode terbaik dalam memperoleh gambaran secara holistik tersebut adalah dengan pendekatan design thinking. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan analisis deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan observasi dan wawancara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan perusahaan Wagros pada saat ini termasuk Covid-19 dipengaruhi oleh berbagai faktor internal dan eksternal perusahaan. Dari keseluruhan elemen lingkungan atau suprasistem Wagros tersebut, yang paling mempengaruhi Wagros secara positif atau memperkuat bisnis Wagros adalah supplier dan market. Sedangkan elemen yang paling mempengaruhi Wagros secara negatif atau menjadi ancaman terkuat bagi Wagros adalah competitor. Keterkaitan hubungan antar elemen pada bisnis Wagros saling terkait kuat satu sama lainnya dan merupakan faktor yang menentukan corak lingkungannya. Dalam hal ini, lingkungan Wagros termasuk ke dalam jenis lingkungan yang diganggu-bereaksi (disturbed-reactive). Bisnis Perusahaan Wagros saat ini lebih didominasi oleh faktor eksternal atau suprasistemnya (Market-based View) dibandingkan lingkungan internal Wagros itu sendiri (Resource-based View) dalam pertumbuhan bisnisnya terutama saat Covid-19. Berdasarkan pendekatan RBV dan MBV tersebut, jika Wagros ingin mencapai sustainability di masa yang akan mendatang, maka Wagros perlu fokus untuk memperkuat faktor-faktor yang bisa dikendalikan (controllable) yakni sumber daya internal sebagai keunggulan kompetitif perusahaan.Resource-based ViewMarket-based ViewCompetitive AdvantageRESOURCE-BASED VIEW DAN MARKET-BASED VIEW DALAM MENCAPAI SUSTAINABILITY: PENDEKATAN SYSTEM THINKING (Studi pada PT Wagros Digital Indonesia)