Asep Yusup HudayatTeddi MuhtadinSAGITA ASYIFA NURHASANAH2024-05-222024-05-222023-11-27https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/180210190055Penelitian ini berjudul “Pembebasan Diri Perempuan dalam roman Randa Bengsrat Karya Yus Rusamsi: Kajian Feminisme”. Objek penelitian ini adalah roman berjudul Randa Bengsrat karya Yus Rusamsi yang terbit pada April 2021 oleh penerbit Kiblat Buku Utama. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan bentuk-bentuk marginalisasi terhadap perempuan sebagai the other, (2) mendeskripsikan bentuk-bentuk pembebasan diri perempuan sebagai the other. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analisis dengan metode kajian yang digunakan adalah pendekatan feminisme eksistensialisme. Adapun kajiannya difokuskan pada bentuk marginalisasi dan bentuk pembebasan diri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ditemukan dua bentuk marginalisasi terhadap perempuan sebagai the other, yaitu perbedaan pandangan terhadap posisi perempuan dan laki-laki seperti adanya perbedaan pandangan terhadap perempuan yang sudah menikah dan stigma terhadap status janda serta adanya pelecehan seksual, (2) terdapat bentuk pembebasan diri perempuan sebagai the other yaitu, bekerja sebagai wujud kemandirian ekonomi, berusaha menjadi intelektual dengan banyak membaca buku, mengikuti kegiatan sosial, ikut dalam organisasi perempuan dan koperasi, menolak menjadi the other, dan berpikir modern, serta pembebasan dalam kerangka nilai sebagai objek yaitu jatuh cinta dan menjalin relasi asmara.RomanRanda BengsratFeminisme EksistensialismePEMBEBASAN DIRI PEREMPUAN DALAM ROMAN RANDA BENGSRAT KARYA YUS RUSAMSI: KAJIAN FEMINISME