Endang SujanaIwan SetiawanMUHAMMAD FARHAN MAULANA YUSUF2024-05-162024-05-162021-03-18https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/200110160045Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh manajemen litter terhadap Bobot Potong, Karkas dan Lemak Abdominal. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari sampai Maret 2020 yang bertempat di Desa Banjarsari, Kecamatan Bayongbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, menggunakan 100 ekor DOC ayam broiler strain cobb dan dipelihara selama 5 minggu. Penelitian menggunakan metode eksperimental dengan rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL). Perlakuan terdiri atas P1 (penaburan litter 1kali per minggu), P2 (pembalikan litter 1kali per minggu), P3 (penggantian litter 1kali per minggu), P4 (penggantian litter 2kali per minggu). Setiap perlakuan diulang sebanyak lima kali dan setiap ulangan terdiri atas 5 ekor ayam Broiler. Berdasarkan hasil dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa manajemen litter dengan penggantian 1 kali per minggu dapat memberikan bobot potong (2,264 gram), karkas ayam broiler (1,701 gram), persentase karkas (75,21 %), lemak abdominal ayam broiler (12,20 gram) dan persentase lemak abdominal (0,54 %).Ayam broilermanajemen litterbobot potongPENGARUH MANAJEMEN LITTER TERHADAP BOBOT POTONG, KARKAS DAN LEMAK ABDOMINAL AYAM BROILER