Tidak ada Data DosenTidak ada Data DosenAJENG SULISTYANINGRUM2024-11-182024-11-182015-10-19https://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/160321110009ABSTRAK Sliding mekanik (gerakan meluncur) pada perawatan ortodonti yang dilakukan pada saat penutupan ruangan pencabutan menimbulkan friksi antara breket dengan busur kawat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya friksi yang terjadi antara breket pre-adjusted edgewise SS dan breket pre-adjusted edgewise keramik slot 0.018 menggunakan busur kawat Niti dan busur kawat SS 0.018. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimental komparatif laboratoris dengan pendekatan deskriptif analitik menggunakan analisis varian (ANAVA) dan uji Post Hoc menggunakan p<0.05 dengan model eksperimental murni. Uji friksi dilakukan dengan LLOYD Universal Testing Machine dan dilakukan dalam keadaan basah oleh saliva buatan. Masing-masing breket dan busur kawat hanya diuji satu kali untuk mencegah terjadinya distorsi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata nilai friksi tertinggi didapatkan pada kombinasi busur kawat Niti 0.018 dengan breket pre-adjusted edgewise keramik (1.432 N), diikuti kombinasi busur kawat SS 0.018 dengan breket pre-adjusted edgewise keramik 0.018 (1.177 N), kombinasi busur kawat Niti 0.018 dengan breket pre adjusted edgewise SS 0.018 (0.879 N), sementara friksi terendah didapatkan pada kombinasi busur kawat SS 0.018 dengan breket pre-adjusted edgewise SS (0.550 N). Simpulan, friksi antara breket pre adjusted edgewise SS terhadap busur kawat SS 0.018 lebih kecil daripada friksi antara breket pre adjusted edgewise keramik terhadap busur kawat SS 0.018 sebesar 6.10E-06. Friksi antara breket pre adjusted edgewise SS terhadap busur kawat Niti 0.018 lebih kecil daripada friksi antara breket pre adjusted edgewise keramik terhadap busur kawat Niti 0.018 sebesar 0.0002. Kata Kunci : friksi, breket pre-adjusted edgewise, busur kawatfriksibreket pre-adjusted edgewisebusur kawatPerbedaan Friksi Antara Breket Pre Adjusted Edgewise Stainless Steel dan Breket Pre Adjusted Edgewise Keramik Slot 0.018 Terhadap Busur Kawat Stainless Steel & Nikel Titanium 0.018 Pada Gerakan Slidin