Browsing by Author "AGUNG NURDIN PRATAMA"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item Pengaruh Nisbah C/N Campuran Feses Sapi Perah dan Jerami Padi terhadap Kandungan Ca2+, Mg2+, Na+, dan Sodium Adsorption Ratio (SAR) POC(2016-10-11) AGUNG NURDIN PRATAMA; Deden Zamzam Badruzzaman; Yuli Astuti HidayatiPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh nisbah C/N campuran feses sapi perah dan jerami padi terhadap kandungan Ca2+, Mg2+, Na+, dan sodium adsorption ratio(SAR) pupuk organik cair. Metode penelitian yang dipakai adalah metode eksperimental dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) berpola faktorial 3x 6. Penelitian dilakukan di Laboratorium Mikrobiologi dan Penanganan Limbah, Fakultas Peternakan, Universitas Padjadjaran, Sumedang pada bulan Januari 2016 sampai dengan Juni 2016. Penelitian dilakukan dengan perlakuan, yaitu : P1 (dengan imbangan nisbah C/N 25), P2 (dengan imbangan nisbah C/N 30), dan P3 (dengan imbangan nisbah C/N 35). Peubah yang diamati adalah kandungan Ca2+, Mg2+, Na+, dan SAR. Untuk mengetahui pengaruh perlakuan, data diuji menggunakan analisis sidik ragam dan uji jarak Tukey. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh perlakuan nisbah C/N campuran feses sapi perah dan jerami padi berpengaruh nyata terhadap kandungan Ca2+, Mg2+, dan Na+, namun tidak berpengaruh nyata terhadap SAR. P1 menghasilkan kandungan Ca2+, dan Mg2+ tertinggi dengan nilai SAR yang optimum.