Browsing by Author "ARGY MARCIADINA"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item Penyakit Periodontal pada Anggota Militer: Sebuah Tinjauan Cakupan(2023-07-12) ARGY MARCIADINA; Amaliya; Ira KomaraPendahuluan: Anggota militer wajib menjaga kesehatan rongga mulut, salah satunya kesehatan periodontal, sebagai bentuk kesiapsiagaan tempur. Ditemukan prevalensi penyakit periodontal yang tinggi, antaranya adalah gingivitis dan periodontitis, pada anggota militer. Sejauh ini belum ada penelitian yang membahas mengenai penyakit periodontal yang terjadi pada anggota militer secara sistematis, hanya berupa traditional literature review, sehingga tinjauan literatur secara sistematis perlu dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penyakit periodontal pada anggota militer serta pemetaan kepustakaan mengenai topik tersebut. Metode: Penulisan artikel ini menggunakan metode scoping review yang mengacu pada PRISMA-ScR. Artikel didapatkan menggunakan pencarian kata kunci dengan Boolean operator “AND” dan “OR” pada mesin pencarian dari Google Scholar, PubMed, Scopus, EBSCohost CINAHL, ScienceDirect, dan SAGE Journals. Hasil artikel diperoleh melalui penapisan artikel berdasarkan duplikasi, judul, abstrak, serta membaca teks lengkap dari artikel menggunakan kriteria kelayakan. Hasil: Pencarian awal menghasilkan 3654 buah artikel yang kemudian menjadi sejumlah sepuluh artikel yang layak melalui proses seleksi berdasarkan PRISMA-Scr. Artikel yang didapatkan membahas mengenai penyakit periodontal serta kondisi kesehatan mulut dan periodontal pada anggota militer yang dilakukan menggunakan alat ukur indeks. Empat artikel dilakukan pada subjek anggota militer Angkatan Darat, tiga artikel dilakukan pada subjek anggota militer Angkatan Udara, dua artikel dilakukan pada subjek anggota militer Angkatan Laut, dan satu artikel dilakukan pada subjek anggota militer gabungan ketiga matra. Simpulan: Penelitian ini menemukan penyakit periodontal pada anggota militer dalam bentuk gingivitis dan periodontitis dengan tingkat keparahan dan jenis beragam. Hasil penilaian indeks menunjukkan prevalensi kedua penyakit cukup tinggi pada kalangan anggota militer.