Browsing by Author "DILA NUR OCTAVIANI"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item SINYAL RADIO UNTUK KEAMANAN SEPEDA MOTOR MENGGUNAKAN ARDUINO(2016-01-19) DILA NUR OCTAVIANI; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenAlat transportasi erat kaitannya dengan kasus pencurian. Pencurian motor menjadi salah satu kasus kriminal yang rentan terjadi. Penggunaan pengaman seperti kunci, gembok, dan lain sebagainya masih belum cukup untuk menjaga keamanan motor dari pencuri. Bahkan waktu yang singkat dan jarak yang dekat ketika pemilik motor meninggalkan motornya tidak menjamin terhindarnya motor dari kasus pencurian, sehingga dibutuhkan alat pengaman yang dapat menjaga keamanan motor saat ditinggalkan. Namun, dengan perkembangan teknologi yang pesat kasus pencurian motor dapat diminimalisir. Sinyal Radio untuk keamanan sepeda motor menggunakan arduino yaitu alat sinyal radio ini berfungsi untuk menjaga keamanan motor ketika ditinggalkan oleh pemiliknya. Komponen yang diperlukan untuk membuat alat keamanan untuk sepeda motor ini diantaranya Arduino, alat radio sinyal pendeteksi, sensor gyro, modul relay Arduino, buzzer dan komponen pendukung lainnya yang didapatkan dari toko-toko elektronik. Tujuan dibuatnya alat ini adalah sebagai solusi untuk mewaspadai pencurian motor dan menjaga motor saat ditinggalkan oleh pemiliknya. Kegunaannya sebagai alat sinyal radio pendeteksi area yang dilengkapi dengan alarm untuk menginformasikan apabila terjadi pencurian. Sistem kerja alat sinyal radio keamanan sepeda motor menggunakan arduino yaitu pada saat mikrokontroler Arduino mendapatkan inputan dari alat radio sinyal pendeteksi jangkauan area maka kunci motor dapat berfungsi dan motor bisa dihidupkan. Alat tersebut harus berada di dekat area yang telah ditentukan. Jangkauan areanya ditentukan sesuai program yang dibuat. Sedangkan saat alat berada di luar area yang telah ditentukan maka Arduino tidak mendapatkan inputan dan motor tidak dapat dihidupkan. Apabila alat tersebut berada di luar jangkauan area yang telah ditentukan maka Arduino mendapatkan inputan lagi dan alarm berbunyi maka itu menandakan bahwa ada yang menjebol atau mengendalikan motor pemilik secara illegal bisa saja itu adalah pencurian motor.