Browsing by Author "EDWINA MAHARANI"
Now showing 1 - 2 of 2
Results Per Page
Sort Options
Item Pengaruh Penambahan Filler Titanium Dioksida Terhadap Sifat Mekanis Silikon Food Grade sebagai Alternatif Protesa Maksilofasial(2023-07-11) EDWINA MAHARANI; An-Nissa Kusumadewi; Lisda DamayantiSilikon merupakan material yang cocok digunakan sebagai protesa maksilofasial, khususnya untuk mengganti area kulit karena memiliki durabilitas yang baik, mudah dimanipulasi, dan bersifat inert. Namun material ini juga memiliki beberapa kelemahan sepertia adanya degradasi mekanis seiring pemakaian, stabilitas warna yang kurang, dan waktu pemakaian yang pendek karena faktor lingkungan sehingga memerlukan penggantian yang lebih sering. Filler dapat ditambahkan ke dalam material silikon untuk mengatasi masalah ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efek penambahan filler titanium dioksida (TiO2) terhadap kekuatan tarik, persen elongasi, kekerasan, dan kekuatan sobek dari silikon food grade sebagai material alternatif protesa maksilofasial. Silikon food grade dan TiO2 digunakan dengan lima konsentrasi filler yang berbeda (0%,0,2%,0,25%, 1%, dan 2%). Masing-masing konsentrasi dilakukan tiga jenis uji yaitu kekuatan tarik, kekuatan sobek, kekerasan, dan perhitungan persentase elongasi. Masing-masing grup uji terdiri dari lima sampel setiap konsentrasi filler. Kemudian sampel dievaluasi, data dianalisa menggunakan analisis statistic deskriptif dan analisis variansi (ANOVA). Nilai kekuatan tarik dan kekuatan sobek menunjukkan perbedaan yang signifikan antara konsentrasi filler 0,2% dengan 1%, dan 0,2% dengan 2%. Nilai persen elongasi dan kekerasan menunjukkan perbedaan yang signifikan antara silikon tanpa pengisi (kelompok kontrol) dengan semua kelompok lain. Berdasarkan pengujian yang dilakukan, penambahan filler TiO2 meningkatkan kekuatan tarik, persen perpanjangan, kekerasan, dan nilai kekuatan sobek silikon.Item Sintesis dan Karakterisasi Keramik Nano (Mg-Al) Oksida Transparan untuk Aplikasi Bracket Ortodonti(2015-07-14) EDWINA MAHARANI; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenBracket merupakan salah satu komponen alat ortodonti yang berfungsi sebagai penyangga kawat ortodonti. Bracket awalnya terbuat dari bahan logam yang kuat, namun karena alasan estetis, kini dikembangkan bracket transparan dari bahan keramik. Bracket keramik tergolong mahal karena Indonesia belum bisa memproduksi sendiri. Salah satu material yang dapat digunakan sebagai bahan dasar bracket keramik adalah Magnesium Aluminate (Spinel/MgAl2O4) karena memiliki sifat fisis yang baik khususnya transparansi. Sintesis serbuk spinel dilakukan melalui proses sol-gel dengan menggunakan prekursor Magnesium Chloride Hexahydrate dan Aluminium Nitrate Non- ahydrate dengan konsentrasi 0,1M. Kedua prekursor dicampur kemudian dikeringkan pada suhu 200oC, dihaluskan, dan dikalsinasi pada suhu 1100oC. Bubuk hasil kalsinasi kemudian dikarakterisasi SEM dan XRD, hasilnya menunjukan terbentuknya spinel berukuran 100 nm dan sebagian teraglomerasi. Selanjutnya, bubuk ditambahkan aktivator untuk membentuk sampel dan di-sintering pada suhu 1450oC. Sampel yang yang terbentuk dan di sintering terlihat permukaannya mengkilat. Hal tersebut menunjukan bahwa proses geopolimerisasi dengan penambahan aktivator mampu mengikat bubuk spinel sehingga memadat. Namun, sampel belum terlihat transparan karena suhu sintering spinel belum tercapai.