Browsing by Author "FITRIANI FAZRIN"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item Citra Diri Sales Promotion Girl Freelance Dalam Pertemanan Sebaya Mahasiswa Fisip Unpad Jatinangor(2016-07-15) FITRIANI FAZRIN; Bintarsih Sekarningrum; Desi YunitaPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji citra diri mahasiswa yang bekerja sebagai sales promotion girl yang terbentuk di lingkungan pertemanan sebaya mahasiswa FISIP Unpad Jatinangor. Berangkat dari fenomena maraknya mahasiswa yang bekerja paruh waktu sebagai SPG, namun mereka bekerja bukan karena keadaan ekonomi yang mengharuskan mereka bekerja. Penampilan SPG yang sangat menarik perhatian juga menimbulkan citra dalam diri seorang SPG. atas dasar tersebut peneliti akhirnya tertarik untuk meneliti citra diri SPG dalam pertemanan sebaya mahasiswa FISIP Unpad Jatinangor. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif , teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data yang di gunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa mahasiswa berteman dengan teman seusianya, pertemanan dapat mempengaruhi seseorang dalam bertindak, dalam penelitian ini tindakan yang dilakukan mahasiswa adalah dalam merepresentasikan gaya pada diri sebagai bentuk aktualisasi diri yang menimbulkan kepedulian mahasiswa terhadap gaya. Gaya yang ditampilkan dinilai gaya hidup yang mewah dan serba mahal namun tetap mendapatkan apresisasi yang positif. Kesimpulan menunjukan bahwa pertemanan remaja terbentuk karena usia dan lingkungan yang sama menimbulkan kepercayaan dan saling membuka diri. Kepeduliaannya terhadap gaya juga tercermin dari usaha untuk terlihat menjadi yang terbaik untuk mencapai aktualisasi diri mereka di lingkungan pertemanan dan pekerjaannya.