Browsing by Author "JENNIEFER NATALIE"
Now showing 1 - 2 of 2
Results Per Page
Sort Options
Item AKTIVITAS LARVASIDA DAN REPELEN EKSTRAK DAN MINYAK ATSIRI RIMPANG TEMULAWAK (Curcuma xanthorrhiza Roxb.) DAN TEMU MANGGA (Curcuma mangga Val.) TERHADAP LARVA DAN NYAMUK Aedes aegypti(2012-08-10) JENNIEFER NATALIE; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPenyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang disebabkan oleh nyamuk Aedes aegypti merupakan penyakit yang menimbulkan banyak kematian. Masyarakat umumnya menggunakan larvasida dan repelen dari bahan sintetis yang berbahaya untuk mencegah penyakit tersebut. Pada penelitian ini, uji aktivitas larvasida dilakukan menggunakan ekstrak etanol dan minyak atsiri rimpang temulawak (Curcuma xanthorrhiza Roxb.) dan temu mangga (Curcuma mangga Val.). Uji aktivitas repelen dilakukan menggunakan ekstrak dengan konsentrasi 10%, dan minyak atsiri dengan konsentrasi 2,5%; 5%; 10%; dan 20%, serta DEET dengan konsentrasi 12,5% yang digunakan sebagai pembanding. Minyak atsiri dianalisis dengan menggunakan kromatografi gas-spektroskopi massa (KG-SM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak rimpang temulawak dan temu mangga tidak memberikan aktivitas larvasida yang signifikan, sedangkan minyak atsiri rimpang temulawak memberikan aktivitas larvasida yang signifikan dengan nilai LC50 dan LC90 sebesar 46,404 µg/mL and 132,138 μg/mL, begitu pula dengan minyak atsiri rimpang temu mangga yang memberikan aktivitas larvasida yang signifikan dengan nilai LC50 dan LC90 sebesar 61,025 µg/mL and 87,604 μg/mL. Hasil pengujian aktivitas repelen rimpang temulawak terhadap ekstrak dengan konsentrasi 10%, minyak atsiri dengan konsentrasi 2,5%; 5%; 10%; 20%, dan DEET dengan konsentrasi 12,5% menunjukkan nilai daya proteksi bertutut-turut sebesar 70,7%; 67,5%; 76,7%; 48,1%; 44,9%; dan 72,5%. Hasil pengujian aktivitas repelen rimpang temu mangga terhadap ekstrak dengan konsentrasi 10%, minyak atsiri dengan konsentrasi 2,5%; 5%; 10%; 20%, dan DEET dengan konsentrasi 12,5% menunjukkan nilai daya proteksi bertutut-turut sebesar 44,8%; 74,7%; 73,6%; 63,9%; 55,2%; dan 67%. Hasil pemeriksaan minyak atsiri rimpang temulawak dengan KG-SM menunjukkan sedikitnya terdapat 42 komponen senyawa yang dipisahkan dengan komponen terbesar curcumene (4,85%), sedangkan minyak atsiri rimpang temu mangga menunjukkan sedikitnya terdapat 18 komponen senyawa yang dipisahkan dengan komponen terbesar β-myrcene (6,49%). Dengue Hemorrhagic Fever (DHF) caused by Aedes aegypti mosquito is a pestilent disease. Many people commonly use larvicide and repellent from the hazardous synthetic materials for preventing this disease. In this study, larvicidal activity of ethanol extract and essential oil of Curcuma xanthorrhiza rhizome and Curcuma mangga rhizome were investigated. Repellent activity was investigated using extract at concentration of 10%, essential oils at concentration of 2.5%, 5%, 10%, 20%, and DEET at concentration of 12.5% as a comparison. Essential oil was analyzed using gas chromatography-mass spectroscopy (GC-MS). The results showed that the extract of Curcuma xanthorrhiza rhizome and Curcuma mangga rhizome were not significantly performed the larvicidal activity, whereas the essential oil of Curcuma xanthorrhiza significantly performed the larvicidal activity with the values of LC50 and LC90 as 46.404 µg/mL and 132.138 μg/mL, same as the essential oil of Curcuma mangga which was significantly performed the larvicidal activity with the values of LC50 and LC90 as 61.025 µg/mL and 87.604 μg/mL. The result of Curcuma xanthorrhiza rhizome repellency test from extract at concentration of 10%, essential oils at concentration of 2.5%, 5%, 10%, 20% and DEET at concentration of 12,5% performed protection ability as 70.7%; 67.5%; 76.7%; 48.1%; 44.9%; and 72.5% respectively. The result of Curcuma mangga rhizome repellency test from extract at concentration of 10%, essential oils at concentration of 2.5%, 5%, 10%, 20% and DEET at concentration of 12.5% performed protection ability as 44.8%; 74.7%; 73.6%; 63.9%; 55.2%; and 67% respectively. The analysis result of essential oil of Curcuma xanthorrhiza rhizome using GC-MS showed at least 42 components separated while highest components was curcumene (4.85%), whereas the essential oil of Curcuma mangga rhizome using GC-MS showed at least 18 components separated while highest components was β-myrcene (6.49%).Key words : Curcuma xanthorrhiza Roxb., Curcuma mangga Val. larvicidal, repellent, Aedes aegyptiItem Aktivitas Larvasida Minyak Atsiri Rimpang Temu Mangga (Curcuma mangga Val.) terhadap Larva Nyamuk Aedes aegypti(2013-08-29) JENNIEFER NATALIE; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPenyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang disebabkan oleh nyamuk Aedes aegypti merupakan penyakit yang menimbulkan banyak kematian. Masyarakat umumnya menggunakan larvasida dari bahan sintetis yang berbahaya untuk mencegah penyakit tersebut. Pada penelitian ini, uji aktivitas larvasida dilakukan menggunakan minyak atsiri rimpang temu mangga (Curcuma mangga Val.). Larutan uji dibuat dengan cara pengenceran minyak atsiri sehingga diperoleh konsentrasi 100 μg/mL, 50 μg/mL, 10 μg/mL, 5 μg/mL, 1 μg/mL, dan 0,5 μg/mL dalam 100 mL air. Larva yang digunakan pada pengujian ini adalah larva nyamuk Aedes aegypti instar 3-4. Evaluasi angka kematian larva setelah 24 jam dilakukan dengan menghitung jumlah larva yang mati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minyak atsiri rimpang temu mangga memberikan aktivitas larvasida yang signifikan dengan nilai LC50 sebesar 61,025 μg/mL.