Browsing by Author "NEDYA DENINTA"
Now showing 1 - 2 of 2
Results Per Page
Sort Options
Item Pengaruh Berbagai Konsentrasi dan Metode Aplikasi Hormon GA3 terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Brokoli Kultivar Lucky di Lembang(2017-02-01) NEDYA DENINTA; Kusumiyati; Tino MutiarawatiHasil tanaman brokoli dari tunas samping diharapkan dapat meningkat dengan adanya pemberian GA3, yang mampu mempengaruhi translokasi nutrisi yang lebih cepat dan lebih baik menuju tunas samping. Percobaan ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh interaksi antara pengaruh konsentrasi dan metode aplikasi hormon GA3 terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman brokoli kultivar Lucky. Percobaan ini telah dilaksanakan pada bulan Februari sampai dengan Mei 2016 di lahan CV. Agro Duta Farm, Kecamatan Cisarua – Kabupaten Bandung Barat, dengan ketinggian tempat 1.100 meter diatas permukaan laut. Rancangan percobaan yang digunakan yaitu Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola faktorial dengan dua faktor perlakuan, masing-masing terdiri dari 3 taraf yang diulang tiga kali. Faktor pertama adalah konsentrasi GA3 25 mg/L, 50 mg/L, dan 100 mg/L. Faktor kedua adalah metode aplikasi GA3 yang terdiri dari taraf perendaman bibit selama 24 jam, penyemprotan daun 15 dan 25 HST, serta perendaman bibit 24 jam dan penyemprotan daun 15 HST. Hasil percobaan menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh interaksi antara konsentrasi dan metode aplikasi hormon GA3 terhadap komponen pertumbuhan dan hasil brokoli. Konsentrasi GA3 100 mg/L dapat meningkatkan persentase bobot dan jumlah brokoli kualitas B, serta menurunkan persentase bobot dan jumlah brokoli kualitas C dari tunas samping. Metode aplikasi perendaman akar bibit selama 24 jam dapat menghasilkan persentase bobot dan jumlah brokoli kualitas B dari tunas samping yang lebih tinggi dibandingkan dengan kedua perlakuan lainnya.Item Respons pembentukan buah partenokarpi, hasil, dan kualitas hasil unpollinated tomat beef kultivar Umagna terhadap jenis dan konsentrasi ZPT (GA3 dan 4-CPA) di dataran medium(2020-01-24) NEDYA DENINTA; Syariful Mubarok; KusumiyatiTomat beef disukai karena ukuran buahnya yang besar dan memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Permasalahan tomat di dataran medium yaitu peningkatan gugur buah sehingga menurunkan persentase fruit set yang sangat bergantung kepada keberhasilan penyerbukan. Suhu tinggi juga menyebabkan ketidakseimbangan hormon dalam tanaman. Permasalahan suhu tinggi di dataran medium yang menimbulkan kegagalan fertilisasi dapat diatasi dengan aplikasi zat pengatur tumbuh. Pembentukan buah partenokarpi juga dapat diperoleh dari GA3 dan 4-CPA yang dapat mempengaruhi pembelahan dan pemanjangan sel. Percobaan ini bertujuan untuk mempelajari jenis dan konsentrasi ZPT terhadap pembentukan buah partenokarpi, hasil, dan kualitas hasil buah partenokarpi tomat beef kultivar Umagna. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Kultur Terkendali, Fakultas Pertanian, Universitas Padjadjaran di Jatinangor. Rancangan Percobaan yang digunakan adalah Rancangan Petak Terbagi dengan tiga ulangan. Petak utama adalah jenis ZPT dengan dua taraf : GA3 dan 4-CPA serta anak petak yaitu konsentrasi ZPT dengan empat taraf : 0, 15, 60, dan 90 ppm. Hasil penelitian menunjukkan terjadi interaksi antara jenis dan konsentrasi ZPT terhadap persentase fruit set, bobot dan jumlah buah, ketebalan pericarp, total padatan terlarut, aktivitas penangkap radikal DPPH (%), dan likopen. Jenis ZPT memberikan nilai yang lebih tinggi dibandingkan dengan 4-CPA pada beberapa parameter. Selain itu, konsentrasi 90 ppm mempengaruhi persentase bobot dan jumlah buah layak dan tidak layak pasar. Konsentrasi 90 ppm juga menghasilkan nilai yang sama dengan aplikasi ZPT pada konsentrasi 15 dan 45 ppm terhadap persentase jumlah buah partenokarpi, bobot dan jumlah kualitas A dan B, diameter buah, dan beta karoten.