Browsing by Author "RICCA CHAIRUNNISA"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item ANALISIS DISTRIBUSI TEGANGAN PADA TULANG ALVEOLAR PENDUKUNG GIGI TIRUAN FLEKSIBEL BERUJUNG BEBAS BILATERAL RAHANG BAWAH MENGGUNAKAN METODE ELEMEN HINGGA TIGA DIMENSI(2013-01-20) RICCA CHAIRUNNISA; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenABSTRAK Gigi tiruan sebagian lepasan (GTSL) fleksibel terbuat dari bahan resin nilon termoplastik, yang mempunyai keuntungan fisis dan mekanis, yaitu estetis, kuat, akurat, biokompatibel dan nyaman. Penggunaan GTSL fleksibel pada kasus berujung bebas masih menjadi kontradiksi. Distribusi tegangan pada tulang alveolar di bawah GTSL fleksibel berujung bebas belum diketahui dengan jelas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah distribusi tegangan pada tulang alveolar pendukung GTSL fleksibel berujung bebas merata atau tidak. Penelitian menggunakan analisis metode elemen hingga tiga dimensi, diawali dengan pembuatan geometri rahang dan GTSL fleksibel dari hasil CT-scan. Kemudian dilakukan meshing, penentuan kondisi batas, pemberian sifat material dan selanjutnya dilakukan simulasi beban. Hasil penelitian menunjukkan terdapat konsentrasi tegangan pada tulang kortikal regio molar pertama sebesar: 9,6 MPa; 28,9 MPa; 48,1 MPa; 67,5 MPa; 86,4 MPa pada simulasi beban vertikal 50 N; 150 N; 250 N; 350 N; 450 N secara berurutan. Sedangkan pada simulasi beban lateral terjadi konsentrasi tegangan sebesar 8,0 MPa; 23,8 MPa; 39,6 Mpa; 56,4 MPa; dan 88,7 MPa untuk beban 50 N; 150 N; 250 N; 350 N; dan 450 N secara berurutan. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa distribusi tegangan pada tulang alveolar pendukung GTSL fleksibel berujung bebas bilateral tidak merata. Nilai tegangan maksimum yang terjadi pada tulang alveolar pendukung GTSL fleksibel berujung bebas bilateral masih jauh di bawah nilai kekuatan tulang. ABSTRACT Flexible removable partial dentures (RPDs) are made of thermoplastic nylon resin, which have superior mechanical and physical benefit, such as: aesthetic, durable, accurate, biocompatible and comfortable. The use of flexible RPDs in free-end cases is still a contradiction. The stress distribution of alveolar bone supporting flexible RPDs remains unclear. The purpose of this study is to examine wether the stress distribution of alveolar bone beneath the distal extension flexible RPD occurs evenly. The research was done using three dimensional finite element method analysis, began with creation of the jaw and flexible RPD geometry from the CT-scan images, continued with mesh and boundary creation, material properties provision and loading simulation. The results showed that there were stress concentrations on the first molar region of the cortical bone at 9.6 MPa; 28.9 MPa; 48.1 MPa; 67.5 MPa; 86.4 MPa for vertical load simulation of 50 N, 150 N, 250 N, 350 N, 450 N, respectively. While in the simulation of lateral load, the stress concentrations occured at 8.0 MPa; 23.8 MPa; 39.6 MPa, 56.4 MPa; 88.7 MPa of 50 N, 150 N, 250 N, 350 N, and 450 N loading respectively. The results of this study concluded that the stress distribution of alveolar bone supporting bilateral free-end flexible RPD was uneven. The maximum stress occured in the alveolar bone supporting bilateral free-end flexible RPD was still under the mechanical strength of the alveolar bone.