Browsing by Author "SALSABILA AYU HARIPUTRI"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item Literature Review UpayaUpaya Dalam Meningkatkan Deteksi Dini Sebagai Pencegahan Kanker Serviks Pada Wanita Usia Subur(2023-10-12) SALSABILA AYU HARIPUTRI; Yanti Hermayanti; Hasniatisari HarunKanker serviks berada diurutan ketiga penyebab kematian oleh penyakit kanker pada wanita di Indonesia. Tingginya angka kejadian kanker serviks di Indonesia karena kurangnya capaian deteksi dini kanker serviks pada wanita usia subur (WUS). Banyaknya upaya dari program pemerintah dalam pencegahan kanker serviks belum mengurangi angka kejadian kanker serviks. Sehingga tujuan penelitian ini ingin mengungkap upaya-upaya apa saja yang dapat meningkatkan capaian deteksi dini pada WUS. Desain penelitian adalah narrative review. Pencarian artikel dengan database Pubmed, CINAHL & Academic Search Complete, GARUDA, Scopus, dan search engine seperti Google Cendekia. Metode identifikasi menggunakan PICO dengan kata kunci “Kanker Serviks”, “Deteksi Dini”, dan “Pencegahan”. Kriteria inklusi penelitian mengenai upaya-upaya untuk meningkatkan deteksi dini sebagai pencegahan kanker serviks, tahun terbit 2013-2023, berbahasa Indonesia dan Inggris, artikel full text, dan desain penelitian eksperimental. Sedangkan kriteria eksklusi yaitu identitas artikel yang tidak lengkap. Hasil pencarian mendapatkan sejumlah 22.273 artikel. Peneliti menemukan sembilan artikel sebagai keberhasilan setelah dilakukannya upaya untuk meningkatkan deteksi dini kanker serviks. Upaya yang diberikan berupa pendidikan kesehatan, promosi kesehatan, dan metode kontak individu serta menetapkan tanggal deteksi dini tetap. Studi literatur ini diharapkan dapat membantu dan meningkatkan upaya-upaya deteksi dini sebagai pencegahan kanker serviks pada WUS. Dengan demikian maka peran perawat sangat penting dalam memberikan edukasi dan promosi kesehatan kepada WUS terkait penatalaksanaan pencegahan kanker serviks dengan deteksi dini.