Browsing by Author "WIDYA AMIRA HUTAMI"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item PENGARUH THIN CAPITALIZATION DAN ASSET MIX TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK (Studi Pada Emiten Manufaktur Bursa Efek Indonesia yang Termasuk dalam Indeks Saham Syariah Indonesia)(2016-06-01) WIDYA AMIRA HUTAMI; Memed Sueb; Arie PratamaPenelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh thin capitalization, asset mix yang terdiri dari capital intensity dan inventory intensity terhadap effective tax rates sebagai proksi penghindaran pajak. Variabel moderasi penelitian ini adalah Indeks Saham Syariah Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 50 perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2014. Metode pemilihan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Metode statistik yang digunakan adalah Moderated Regression Analysis. Hasil analisis menunjukan bahwa thin capitalization berpengaruh positif signifikan terhadap effective tax rates sebagai proksi penghindaran pajak. Capital intensity berpengaruh negatif dan inventory intensity berpengaruh positif terhadap effective tax rates sebagai proksi penghindaran pajak, namun tidak signifikan. Indeks Saham Syariah Indonesia tidak mampu memperlemah pengaruh thin capitalization, namun mampu memperlemah pengaruh capital intensity dan memperkuat pengaruh inventory intensity terhadap penghindaran pajak. Penelitian ini mempunyai nilai R2 sebesar 33,34%.