Gambaran Pengetahuan dan Sikap Mengenai Vaksinasi HPV Pada Orang Tua Siswi Kelas 5 dan 6 SD IT Al-Istiqomah Kabupaten Kuningan

Abstract

Suksesnya program vaksinasi HPV gratis dalam program BIAS (Bulan Imunisasi Anak Sekolah) dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya adalah persetujuan orang tua dalam memberikan izin untuk memvaksinasi anaknya. Pengetahuan dan sikap merupakan faktor penentu penerimaan orang tua terhadap vaksinasi HPV untuk anak perempuan mereka. Sebelum implementasinya, diperlukan penelitian yang menggali pengetahuan dan sikap orang tua untuk menjadi sebuah data dasar. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran pengetahuan dan sikap mengenai vaksinasi HPV pada orang tua siswi kelas 5 dan 6 SD Al-Istiqomah di Kabupaten Kuningan. Desain penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional dilakukan pada populasi 154 orang tua siswi kelas 5 dan 6 SD IT Al-Istiqomah dengan teknik proporsional random sampling. Sampel sebanyak 125 orang tua menggunakan kuesioner pengetahuan dan sikap orang tua terhadap vaksin HPV yang di adaptasi dari penelitian Humnesa pada tahun 2022 di Ethiopia dan data dianalisi menggunakan analisis univariat. Didapatkan hasil penelitian bahwa sebagian besar orang tua siswi kelas 5 dan 6 SD IT Al-Istiqomah diketahui memiliki pengetahuan yang baik (52%) dan sikap yang positif (53,6%) terhadap vaksinasi HPV, walaupun pada aspek pengetahuan tentang vaksin HPV lebih dari sebagian orang tua berpengetahuan buruk (53,6%). Dari penelitian tergambar bahwa baru sebagain saja orang tua yang mengetahui dan mendukung program vaksinasi HPV, karenanya dalam upaya mensukseksan program vaksinasi HPV ini maka perlu adanya perencanaan strategi promosi kesehatan dan hasil dari penelitian ini sebagai data dasarnya, agar implementasi vaksinasi HPV dapat diterima dengan baik oleh orang tua.

Description

Keywords

Orang Tua, Pengetahuan, Sikap

Citation