Penyimpanan Arsip Inaktif Berkas Pekara Di Pengadilan Negeri Bekasi Kelas 1A Khusus

Abstract

Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk mengetahui prosedur penyimpanan arsip inaktif berkas perkara berdasarkan aspek Jadwal Retensi Arsip, mengetahui media penyimpanan yang digunakan, mengetahui fasilitas penyimpanan arsip inaktif berkas perkara di Pengadilan Negeri Bekasi. Ruang lingkup tugas akhir ini penyimpanan arsip inaktif berkas perkara di Pengadilan Negeri Bekasi. Metode penulisan tugas akhir ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik analisis data yang digunakan dalam tugas akhir ini reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Data yang dikumpulkan dalam penulisan tugas akhir ini menggunaan data primer dan sekunder melalui: observasi, wawancara, studi literatur. Hasil kajian tugas akhir ini menunjukan bahwa penyimpanan arsip inaktif berkas perkara di Pengadilan Negeri Bekasi Kelas 1A Khusus: Prosedur penyimpanan arsip inaktif tidak mengikuti pedoman Jadwal Retensi Arsip, penyimpanan arsip disimpan pada media kertas, fasilitas penyimpanan masih tergolong sederhana terdiri dari ruangan, rak, ordner, serta peralatan pendukung lainnya.

Description

Keywords

Arsip, peyimpanan, sistem penyimpanan

Citation