EVALUASI LAHAN PADI SAWAH TADAH HUJAN BERDASARKAN TINGKAT KESESUAIAN LAHAN DAN PRODUKSI DI LAPANGAN (STUDI KASUS DI HULU SUB-DAS CITARIK)

dc.contributor.advisorMuhammad Amir Solihin
dc.contributor.advisorAde Setiawan
dc.contributor.authorRIZKY FATUR RAMADHAN PANE
dc.date.accessioned2024-05-16T02:21:50Z
dc.date.available2024-05-16T02:21:50Z
dc.date.issued2022-11-24
dc.description.abstractPeningkatan pertumbuhan jumlah penduduk di sekitar Sub-DAS Citarik hulu mengakibatkan meningkatnya kebutuhan akan tanaman pangan dan penggunaan lahannya, terutama tanaman padi sawah tadah hujan. Oleh karena itu, perlu dilakukan evaluasi lahan terhadap padi sawah tadah hujan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi tingkat kesesuaian dan produktivitas lahan serta menganalisis kelayakan usaha tani padi sawah tadah hujan di Sub-DAS Citarik hulu. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2021 hingga Januari 2022. Penelitian ini menggunakan analisis kesesuaian lahan dengan metode matching table secara deskriptif kualitatif, analisis produktivitas lahan secara deskriptif kuantitatif serta analisis kelayakan usaha tani padi sawah tadah hujan dengan menghitung R/C ratio dan Gross Profit Margin. Hasil penelitian menghasilkan variasi data dan informasi nilai kesesuaian lahan aktual di Sub-DAS Citarik hulu. Lahan cukup sesuai seluas 3.230,97 ha atau 79% dari luas lokasi penelitian, lahan sesuai marjinal seluas 724,014 ha atau 18% dari luas lokasi penelitian dan lahan tidak sesuai seluas 96,77 ha atau 3% dari luas lokasi penelitian. Faktor pembatas lahannya berupa temperatur rerata dan kemiringan lahan. Terdapat 17 dari 26 SPL dengan tingkat produktivitas lahan yang sesuai dengan kesesuaian lahan aktualnya. Selain itu juga terdapat 23 responden dari total 26 responden di Sub-DAS Citarik hulu yang layak usaha taninya untuk dilanjutkan.
dc.identifier.urihttps://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/150510150226
dc.subjectevaluasi lahan
dc.subjectpadi sawah tadah hujan
dc.subjectsub-DAS.
dc.titleEVALUASI LAHAN PADI SAWAH TADAH HUJAN BERDASARKAN TINGKAT KESESUAIAN LAHAN DAN PRODUKSI DI LAPANGAN (STUDI KASUS DI HULU SUB-DAS CITARIK)

Files

Original bundle
Now showing 1 - 5 of 12
No Thumbnail Available
Name:
S1-2022-150510150226-Cover.pdf
Size:
22.06 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
S1-2022-150510150226-Abstrak.pdf
Size:
112.16 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
S1-2022-150510150226-DaftarIsi.pdf
Size:
113.27 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
S1-2022-150510150226-Bab1.pdf
Size:
144.81 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
S1-2022-150510150226-Bab2.pdf
Size:
33.64 KB
Format:
Adobe Portable Document Format