PENGARUH KUALITAS PERAIRAN TERHADAP BIOTA YANG BERASOSIASI DENGAN MANGROVE DI CAPLOK BARONG AMBULU, KABUPATEN CIREBON, JAWA BARAT

Abstract

Mangrove Caplok Barong salah satu ekowisata yang memiliki potensi untuk terus dikembangkan namun masih sangat kurangnya penelitian disana. Tujuan riset ini mengetahui kualitas perairannya, biota asosiasi dan struktur komintas didalamnya, dan melihat seberapa jauh pengaruh kualitas perairan terhadap biota asosiasi pada Mangrove Caplok Barong. Riset ini menggunakan metode Survei untuk mengetahui kondisi kualitas perairan dan biota yang asosiasi nya. Riset ini dilakukan secara insitu, menggunakan metode Transek Garis dimana plot nya berukuran 10x10 dan subplot nya 1x1. Kondisi perairan nya terbilang cukup stabil, dilihat dari suhu rata rata perairan mangrove nya yang berkisar 32°C. Salinitas perairan nya 24‰. Nilai DO berkisar 4 dan nilai pH berkisar 7. Pada stasiun1 nilai keanekaragaman biota asosiasi mangrove 1,4. Pada stasiun2 didapatkan nilai keanekaragaman nya 1,6, dan stasiun3 nilai keanekaragaman nya 1,1. Nilai keseragaman biota asosiasi pada Mangrove Caplok Barong Ambulu pada stasiun1 dan 3 yaitu 0,5 dan pada stasiun2 yaitu 0,6. Nilai dominansi biota asosiasi pada stasiun1 adalah 0,3. Pada staisun2 adalah 0,2 dan pada stasiun3 adalah 0,5. Hasil analisis regresi sederhana menggunakan Microsoft Excel dengan keakuratan 95%. Nilai R square pada suhu dan kelimpahan biota asosiasi 0,215(22%), untuk salinitas 0,0129(1%), untuk oksigen terlarut (DO) 0,883 (83%) dan yang terakhir untuk pH 0,212(21%).

Description

Keywords

Analisis Regresi, Biota Asosiasi, Kualitas Perairan

Citation