REPRESENTASI KEKERASAN DALAM HUBUNGAN PACARAN PADA FILM POSESIF

Abstract

Ruth Miranda, 210410160019. 2020. Skripsi ini berjudul “Representasi Kekerasan dalam Hubungan Pacaran pada Film Posesif”. Pembimbing utama adalah Wina Erwina M.A., Ph.D dan pembimbing pendamping adalah Dr. Sri Seti Indriani, S. Ip., M.Si., Program Studi Televisi dan Film, Fakultas Ilmu Komunikasi, Universitas Padjadjaran. Posesif merupakan film Indonesia yang dirilis pada tahun 2017. Film ini mengangkat isu yang berbeda dari film-film lainnya, yaitu kekerasan dalam hubungan pacaran. Penelitian berjudul “Representasi Kekerasan dalam Hubungan Pacaran pada Film Posesif” ini menganalisa penggambaran kekerasan dalam hubungan pacaran yang ditampilkan dalam film dengan menggunakan analisis semiotika Roland Barthes. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui makna denotasi, konotasi, dan mitos kekerasan dalam hubungan pacaran yang direpresentasikan dalam film Posesif. Hasil penelitian pada tahapan denotasi menunjukkan kekerasan dalam hubungan pacaran yang dilakukan oleh Yudhis dalam Film Posesif digambarkan secara eksplisit berupa bahasa tubuh, mimik, serta dialog. Pada tahapan konotasi menunjukkan penggambaran dominasi dalam hubungan pacaran. Sedangkan pada tahap mitos menunjukkan: (1) sifat posesif sebagai akar dari kekerasan dalam hubungan pacaran, (2) sikap dominan menghancurkan hubungan pacaran, (3) pembiasaan tindak kekerasan dalam hubungan pacaran.

Description

Keywords

Semiotika, Representasi, Film Posesif

Citation