Analisis Employer Attractiveness Perusahaan Startup (Survei pada Mahasiswa dan/atau Alumni Strata 1 Administrasi Bisnis Angkatan 2016 di Kota Bandung)
No Thumbnail Available
Date
2021-07-12
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor employer attractiveness dan mengetahui faktor dominan employer attractiveness perusahaan startup. Objek yang diteliti dalam penelitian ini adalah employer attractiveness. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis penelitian deskriptif melalui survei. Survei dilakukan pada mahasiswa dan/atau alumni S1 Administrasi Bisnis angkatan 2016 di Kota Bandung melalui kuesioner secara online kepada 127 responden.
Sampel didapat berdasarkan perhitungan rumus Slovin dan dilakukan secara purposive sampling. Jenis penelitian yang digunakan kuantitatif dengan pengujian hipotesis. Teknik analisis data yang digunakan dengan alat ukur Employer Attractiveness Scale (EmpAt Scale) dan uji exploratory factor analysis dengan metode Kaiser-Meiyer-Olkin (KMO) dan Barlett’s Test. Langkah-langkahnya antara lain mencari KMO and Barlett’s test, hasil uji MSA, nilai communalities, Total Varience Explained, Component Matrix, dan melakukan analisis faktor dominan.
Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa perusahaan startup memiliki employer attractiveness. Selain itu, didapatkan faktor-faktor dominan dari setiap dimensi employer attractiveness. Dimensi interest value yaitu indikator the organisation produces high-quality products and services, dimensi social value yaitu indikator supportive and encouraging colleagues, dimensi economic value yaitu indikator an above average basic salary, dimensi development value yaitu indikator gaining career-enhancing experience, dan dimensi terakhir application value yaitu indikator acceptance and belonging. Berdasarkan uji hipotesis, penelitian ini menyatakan bahwa perusahaan startup memiliki employer attractiveness.
Description
Keywords
Employer Attractiveness, KMO & Barletts Test, Perusahaan Startup