D3 - Diploma
Permanent URI for this community
Browse
Browsing D3 - Diploma by Issue Date
Now showing 1 - 20 of 147
Results Per Page
Sort Options
Item PENGARUH SERANGAN SULFAT TERHADAP KEKUATAN SEMEN PORTLAND POZZOLAN DI BALAI BESAR BAHAN DAN BARANG TEKNIK(2010) SOPIAN NUGRAHA; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPadasaatiniperkembanganilmupengetahuandanteknologi di Indonesia semakinpesat.Sejalandenganperkembangantersebut, menunjukkanpeningkatan yang sangatsignifikandiberbagaibidangtermasukdalam sektor perindustrian. Hal inidisebabkan pula semakinberkembangnyapolahidupmasyarakatyangmenuntutpeningkatanproduktivitasduniaindustri melaluipenyempurnaanteknologi.Item Verifikasi Analisis Organoklorin Dalam Air Menggunakan Gas Chromatography-Electron Capture Detector(2011) PRATIWI HARYANTI; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPenggunaan pestisida organoklorin dapat mengakibatkan pencemaran terhadap lingkungan secara menyeluruh, untuk mengendalikan tingkat pencemaran maka diperlukan adanya pengawasan terhadap kualitas lingkungan sekitar melalui analisis residu pestisida organoklorin dengan metode yang telah diverifikasi terlebih dahulu. Tujuan dari penelitian ini adalah verifikasi analisis organoklorin meliputi senyawa BHC beserta isomernya, Heptachlor, Aldrin, Heptachlor Epoxide, Endosulfan, DDE, Dieldrin, Endrin, Endrin Aldehyde, dan Endosulfan Sulfate serta menentukan nilai parameter linieritas, akurasi serta presisi metode analisis organoklorin dalam air menggunakan GC-ECD. Verifikasi metode analisis yang dilakukan yaitu uji linieritas, uji akurasi dan uji presisi. Uji linieritas dilakukan dengan menginjeksikan deret standar pestisida organoklorin kedalam GC-ECD. Uji akurasi dan presisi dilakukan dengan menambahkan larutan standar pestisida organoklorin kedalam sampel air kemudian diekstraksi dengan pelarut diklorometana. Ekstrak dipekatkan lalu di clean up menggunakan kolom florisil dan diinjeksikan kedalam GC-ECD. Berdasarkan hasil perhitungan, diperoleh linieritas 0,9944 hingga 0,9995 dengan tingkat keakuratan metode 113,50 hingga 207,00% dan nilai presisi sangat baik dengan nilai %RSD yang sangat kecil kecuali pada senyawa b-BHC, Endrin, Endosulfan II, Endrin Aldehyde dan Endosulfan Sulfate. Dengan demikian metode analisis organoklorin dalam air memenuhi persyaratan uji yang mengacu pada US EPA SW 846-8081B dan dapat digunakan untuk analisis organoklorin rutin di PT. Sucofindo Laboratorium Sentral Cibitung (Persero).Item OTOMATISASI KRAN DAN PENAMPUNG AIR PADA TEMPAT WUDHU BERBASIS ARDUINO(2011) MOHAMAD TAUFIQ HIDAYATULLOH; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenABSTRAK Saat ini kran pada masjid - masjid masih banyak dioperasikan secara manual. Kran manual mudah rusak jika sering diputar-putar. Pengisian penampung air secara manual juga akan memaksa orang untuk selalu waspada dalam memonitoring tingkat ketinggian level airnya. Sering kali orang lupa untuk mematikan pompa apabila air sudah penuh, sehingga yang terjadi air terbuang sia-sia dan secara tidak langsung akan mengakibatkan pemborosan air maupun listrik. Oleh karena itu, secara keseluruhan kran dan penampung air otomatis ini dibagi ke dalam tiga blok sistem, yaitu masukan, unit pemroses, dan keluaran. Masukan terdiri atas sensor Ultrasonik dengan Trigger sebagai pemacu sinyal gelombang (transmitter) dan Echo sebagai penerima sinyal gelombang (receiver), unit pemroses terdiri atas arduino, dan keluaran terdiri atas relay. Arduino menerima input dari sensor, kemudian arduino memberikan output pada relay. Selanjutnya, keluaran dari relay masuk ke aktuator kran solenoid valve dan pompa air. Kata Kunci: Arduino, Trigger, Echo, Relay, Solenoid Valve ABSTRACT Currently the faucet at the mosques is still plenty operated manually. Manual faucet can easily be damaged if it is often twisted around. Manually filling water reservoir will also force people to always be vigilant in monitoring the water level height levels. Often people forget to turn off the pump when the water is full, so that there the water is wasted and indirectly will result in wastage of water and electricity. Therefore, overall faucets and automatic water reservoir is divided into three blocks of the system, namely the input, processing unit, and output. Input consists of ultrasonic sensor to trigger a wave signal boosters (transmitter) and Echo as a wave signal receiver (receiver), the processing unit consists of arduino, and the output consists of the relay. Arduino receives input from sensors, then arduino provide outputs on relay. Furthermore, the output of the relay into the faucet actuator solenoid valve and the water pump. Keywords: Arduino, Trigger, Echo, Relay, Solenoid ValveItem Penentuan Konsentrasi Nitrat dan Nitrit pada Sampel Air Bersih Menggunakan Metode Spektrofotometri Sinar Tampak(2013) NURUL HAFIZHA; Yati B. Yuliyati; Tidak ada Data DosenDewasa ini kebutuhan air bersih untuk rumah tangga maupun industri semakin meningkat namun kualitas air bersih justru semakin rendah, hal ini terjadi karena adanya senyawa yang mengkontaminasi air tersebut diantaranya adalah nitrat dan nitrit. Nitrat adalah bentuk utama nitrogen di perairan alami, sangat mudah larut dan bersifat stabil. Nitrit ditemukan dalam jumlah sangat sedikit, karena bersifat tidak stabil dengan keberadaan oksigen. Kadar berlebih keduanya di dalam air dapat mengganggu kesehatan tubuh. Pemeriksaan ini bertujuan untuk untuk menentukan kadar nitrat dan nitrit pada air bersih dengan menggunakan metode spektrofotometri sinar tampakyang kemudian dibandingkan dengan standar kualitas air bersih berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 416/ Men.Kes/PER/IX/1990. Sampel yang digunakan yaitu sampel air bersih dari beberapa sumber yang berbeda. Berdasarkan hasil analisis dari kelima sampel air bersih yaitu Air Sumur Bor, Air Tanah, Air Laboratorium, Purified Water, dan Water for Injection masing-masing mengandung konsentrasi nitrat sebesar 0,4769; 0,6386; 0; 0,0461; 0 mg/L dan konsentrasi nitrit sebesar 0,0121; 0,2895; 0,0048; 0,0288; 0,0018 mg/L. Dimana baku mutu nitrat dan nitrit menurut Peraturan Menteri Kesehatan RI No.416/Men.Kes/Per/IX/1990 yaitu 10,0 mg/L dan 1,0 mg/L. Dari data diatas dinyatakan bahwa hasil yang diperoleh tidak melebihi batas ambang maksimal kadar yang ditetapkan.Item KUNCI PINTU OTOMATIS DENGAN ANDROID BERBASIS MIKROKONTROLER(2013) AL FARUQI HASNUL; R. Sudrajat; AkmalTugas akhir ini menjelaskan tentang pembuatan alat kunci pintu otomatis dengan Android berbasis mikrokontroler. Alat ini dapat menjadi solusi masyarakat dalam membuka dan mengunci pintu secara otomatis jarak jauh tanpa menggunakan kunci konvensional sebagai alat pembuka pintu secara manual. Keamanan dari alat ini lebih baik dari pada kunci pintu biasa karena menggunakan password pada aplikasi untuk membuka kunci pintu. Bahasa pemograman yang digunakan adalah bahasa pemograman C untuk alat Arduino dan MIT App Inventor untuk Aplikasi Android. Alat kontrol ini memanfaatkan teknologi nirkabel yaitu bluetooth. Alat yang telah dibuat ini berhasil diimplementasikan dengan hasil yaitu sebuah miniatur rumah beserta pintunya yang terhubung dengan mikrokontroler Arduino UNO dan sebuah aplikasi pengontrolnya pada smartphone Android. Untuk menggunakan alat ini, pengguna cukup menekan tombol buka dan tombol kunci pada aplikasi yang telah terhubung dengan mikrokontroler. Namun untuk membuka kunci pintu pengguna harus memasukkan password yang telah ditentukan, lalu pintu akan terbuka atau terkunci sesuai dengan perintah dari pengguna. Setiap membuka dan mengunci pintu maka akan tampil notifikasi pada LCD didekat pintu yang memberitahukan pintu telah terbuka atau terkunci.Item ALAT PENDETEKSI KEBOCORAN GAS LPG MENGGUNAKAN SENSOR GAS MQ 5 BERBASIS ARDUINO(2013) MUHAMMAD BAYU ARDIANTO; Atje Setiawan Abdullah; Ino SuryanaLaporan tugas akhir ini mencoba menguraikan bagaimana cara membuat sebuah alat pendeteksi kebocoran gas LPG menggunakan sensor gas MQ – 5 berbasis Arduino dimana Arduino Software IDE digunakan sebagai Bahasa pemogramannya. Alat pendeteksi kebocoran gas LPG ini merupakan gabungan dari teknologi, perangkat keras elektronika dan computer, perangkat lunak, terutama system penginderaan atau sensor. Alat pendeteksi kebocoran gas LPG ini terdiri dari Arduino UNO, sensor MQ – 5, rangkaian LCD, Buzzer, lampu LED dan untuk tenaganya membutuhkan tegangan listrik dari baterai 12 volt. Dalam aplikasinya, alat ini mampu mendeteksi adanya suatu kebocoran gas yang melebihi batas ambang yang sudah ditentukan, sehingga hal ini menjadi dasar pemikiran untuk membuat alat pendeteksi kebocoran gas LPG agar dapat mengurangi tingkat kecelakaan dalam penggunaannya.Item SIMULASI BUKA TUTUP ATAP STADION SEPAKBOLA OTOMATIS BERBASIS ARDUINO(2013) HANI ARYA YUNITA; Setiawan Hadi; Ino SuryanaMusim hujan membuat aktifitas bagi sebagian orang terganggu, salah satunya bagi pemain sepak bola dan supporter yang mendukungnya pada saat pertandingan. Oleh karena itu, saya mencoba merancang atap stadion sepak bola otomatis. Alat ini dirancang agar dapat memberikan kenyamanan pada saat berada di dalam stadion sepak bola karena hujan adalah faktor cuaca yang tidak dapat diduga kapan turunnya. Susunan perangkat keras utama penggerak atap stadion sepak bola ini menggunakan Arduino dan komponen pendukung lainnya seperti sensor LDR (Light Dependent Resistor) untuk mendeteksi intensitas cahaya, sensor air untuk mendeteksi air ketika hujan serta motor servo untuk menggerakkan atap.Item Aplikasi Pesan Gempa Menggunakan(2014-02-08) HATTA REZA PURNAMA; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenKebutuhan masyarakat akan penyajian teknologi informasi yang cepat dan akurat semakin dibutuhkan. Selain itu, kemajuan akan teknologi semakin pesat. Smartphone memungkinkan penggunanya untuk menikmati berbagai fitur di dalamnya. Oleh karena itu, dibutuhkan berbagai aplikasi yang menampilkan informasi, salah satunya informasi letak lokasi gempa berada. Tugas akhir ini memanfaatkan teknologi GPS (Global Positioning System) dan BMKG, dimana pada proses awal user mengambil data dari BMKG dan ditampilkan. Berikutnya GPS akan mendeteksi informasi lokasi gempa dan ditampilkan di google maps. Kemudian informasi tersebut dipublikasikan pada pesan singkat (sms) dan jejaring sosial. Oleh karena memanfaatkan teknologi GPS dan mengambil data dari BMKG, aplikasi ini membutuhkan koneksi internet. Aplikasi ini dibuat untuk Android dengan menggunakan bahasa pemrograman Java.Item Aplikasi Web Resep Makanan Daerah Indonesia Menggunakan PHP dan MySQL(2014-07-26) RANDY ZULCHANANDA; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenTugas akhhir ini membahas tentang web yang memberikan informasi mengenai resep makanan daerah Indonesia sebagai sarana berbagi resep bagi penggunannya. Aplikasi ini memperbolehkan pengguna yang telah login untuk menambah resep. Dengan aplikasi diharapkan dapat memberikan kemudahan kepada pengguna untuk mendapatkan dan berbagi informasi resep makanan daerah Indonesia melalui web. Aplikasi yang bernama web resep makanan daerah Indonesia ini berbasis web dan menggunakan PHP sebagai bahasa pemograman dan MySQL sebagai penyimpanan dataItem Profil Alumni UNPAD Untuk Perekrutan Karyawan Dengan Menggunakan PHP dan MySQL(2014-08-13) ADITIYA WIBISONO; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPerkembangan teknologi saat ini banyak berpengaruh pada kehidupan masyarakat, salah satu bidang dari perkembangan teknologi saat ini adalah internet. Banyak orang yang sudah tidak awam lagi dengan dunia internet,mulai dari anak-anak hingga dewasa. Banyak sekali efek positif dari dunia internet, salah satunya mendapatkan informasi secara cepat dari seluruh dunia, oleh karena itu banyak organisasi hingga perusahaan besar yang menggunakan internet sebagai sarana penyampaian informasi ke masyarakat luas karena kecepatanya dalam menyampaikan sebuah informasi. Tugas akhir ini membahas tentang website profil alumni UNPAD untuk perekrutan karyawan, website ini dibangun untuk mempermudah alumni dalam mencari pekerjaan ataupun pencari kerja yang ingin mendapatkan karyawan dari UNPAD. Aplikasi ini dibangun dengan pemodelan berorientasi objek dengan UML, menggunakan bahasa pemrograman PHP, dan MySQL.Item APLIKASI WEB PROFIL SMKN 3 BALEENDAH MENGGUNAKAN PHP DAN MYSQL(2014-08-24) RD HAFIAN FIRMANSYAH; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPerkembangan teknologi informasi saat ini yang begitu pesat telah banyak mempengaruhi segala aspek kehidupan manusia. Berbagai pelayanan yang diberikan telah terbukti memberikan banyak manfaat salah satunya adalah internet. Oleh karena itu, penulis ingin memanfaatkan teknologi web untuk membuat web profil sebuah institusi pendidikan dalam hal ini adalah SMKN 3 Baleendah. Program apliksai web profil ini dirancang untuk dapat membantu pihak sekolah dalam menyebarkan informasi mengenai sekolah. Program aplikasi yang bernama web profil SMKN 3 Baleendah ini merupakan aplikasi berbasis web yang menggunakan bahasa pemograman PHP dan database MySQL. Perangkat lunak bantuan yang mendukung pembuatan website ini adalah Notepad++, Mysql, Corel Draw X4, dan Paint.Item sistem informasi panduan diet berdasarkan golongan darah pada klinik YSF Bandung(2014-09-09) ANNISA GHINA MARIE ARAFAH; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenABSTRAK Tugas akhir ini berisikan tentang pembuatan sistem informasi panduan diet berdasarkan golongan darah pada Klinik Gizi YSF Bandung. Aplikasi ini dapat diakses melalui di laptop, telepon seluler, dan tablet dengan menggunakan koneksi internet karena sudah dirancang responsif. Memudahkan kita untuk mendapatkan informasi dengan cepat,mudah dan akurat demi membantu program diet yang benar dan dianjurkan oleh dokter. Dalam pembuatan sistem informasi ini , penulis menggunakan editor berbasis HTML5 , Framework Laravel, JQuery ,XAMPP sebagai media server lokal dan menggunakan MySQL sebagai media penyimpanan database. Untuk dapat berkomunikasi langsung dengan dokter di Klinik Gizi YSF Bandung, pengguna diwajibkan untuk mendaftarkan diri menjadi anggota, setelah. Sistem informasi ini diimplementasikan dengan hasil berupa mendapatkan informasi cara diet berdasarkan golongan darah yang sesuai dengan tubuh anda, mendapatkan informasi makanan yang harus dimakan selama menjalankan diet juga informasi tempat makan yang direkomendasikan oleh dokter. Dokter juga bertugas sebagai admin , sistem informasi panduan diet berdasarkan golongan darah pada Klinik Gizi YSF Bandung ini memiliki dua hak akses yaitu dokter dan anggota. Kata kunci : Web responsive , MySQL , InformasiItem PENENTUAN KADAR Zn DARI SAMPEL KANGKUNG DENGAN MENGGUNAKAN METODE ANALISIS AKTIVASI NEUTRON(2014-09-09) DAMAR ADI NUGROHO; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenMikronutrien merupakan zat gizi yang diperlukan oleh tubuh dalam jumlah sedikit. Salah satu contoh mikronutrien adalah Zn. Zn tergolong dalam jenis mineral kelumit yang terdapat dalam berbagai jenis sayuran. Meskipun dibutuhkan dalam jumlah yang sedikit, kekurangan mikronutrien Zn di dalam tubuh dapat mengganggu kesehatan makhluk hidup. Dalam hal ini, penentuan kadar Zn dilakukan pada sampel kangkung dengan menggunakan metode analisis aktivasi neutron (AAN). Metode ini menggunakan seperangkat alat spektrometer-γ. Berdasarkan hasil analisis, kangkung mengandung kadar Zn yang berbeda-beda, yaitu Kangkung Bekasi sebesar 2,303 μg/g, Kangkung Sukabumi sebesar 3,942 μg/g, Kangkung Indramayu sebesar 1,008 μg/g, Kangkung Cirebon sebesar 4,139 μg/g, Kangkung Tasik sebesar 2,663 μg/g, Kangkung Tanjungsari sebesar 3,604 μg/g, dan Kangkung Cimahi sebesar 4,767 μg/g. Selain itu, Besarnya nilai SRM NIST 1567a Wheat Flour sebesar 11,61 μg dan menunjukkan hasil yang valid dengan sertifikat dan dapat dipercaya untuk menganalisis sampel kangkung.Item VARIASI FORMULASI BAHAN BAKU CAT TEMBOK TERHADAP KUALITAS PRODUK DI BALAI BESAR BAHAN DAN BARANG TEKNIK (B4T)(2014-09-12) PUSPITASARI DEWI SETIAWAN; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenCat adalah suatu cairan yang dipakai untuk melapisi permukaan suatu bahan dengan tujuan memperindah (decorative), memperkuat (reinforcing) atau melindungi (protective) bahan tersebut. Terdapat empat komponen penyusun cat yaitu pelarut, binder, pigmen dan bahan aditif. Saat ini industri cat sangat menguntungkan dan pertumbuhannya sangat cepat, maka para pembuat cat di industri berusaha membuat produk catnya menjadi paling unggul. Keunggulan produk cat salah satunya berdasarkan dari bahan baku yaitu kalsium karbonat (CaCO3) dan titanium dioksida (TiO2). Kalsium karbonat dan titanium diokida yang digunakan dalam industri-industri cat harus mempunyai mutu yang tinggi, terutama kemurnian dan kehalusannya. Dalam proses pembuatan cat tembok digunakan alat mixer untuk mencampur bahan baku dan dibuat variasi formulasi cat F0, F1, dan F2 untuk membandingkan kualitas mana yang paling baik. Kualitas produk cat tembok dapat dilihat berdasarkan beberapa pengujian menurut standar mutu SNI, diantaranya pengujian daya tutup cat, penentuan massa jenis, pengujian kering sentuh dan kering keras, dan pengujian kekentalan cat tembok. Berdasarkan hasil dari pengujian, cat tembok yang memiliki kualitas paling baik yaitu cat formula F2.Item KEHOMOGEN CAT TEMBOK BERDASARKAN JENIS PENGADUK DI BALAI BESAR BAHAN DAN BARANG TEKNIK (B4T)(2014-09-12) SAYYIDATUN NISA; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenCat adalah suatu cairan yang akan membentuk lapisan di atas permukaan substrat (objek yang dicat) setelah cairan tersebut kering. Fungsinya untuk melindungi substrat dan meningkatkan nilai estetika. Cat tembok berfungsi sebagai pelindung bangunan dari pengaruh cuaca, debu, dan jamur. Kebutuhan akan produk cat terus meningkat dalam kondisi cuaca yang ekstrem sekarang ini. Hal itu menyebabkan persaingan ketat antarprodusen cat. Perubahan iklim global dan bencana alam memberi pengaruh yang signifikan terhadap industri cat. Cuaca ekstrem dan musim yang tidak teratur menyebabkan kondisi permukaan fisik bangunan, gedung, dan berbagai macam infrastruktur mengalami gangguan berat. Banyaknya perusahaan di industri cat membuat persaingan semakin ketat oleh karena itu para pembuat cat di industri berusaha saling membuat produk catnya menjadi paling unggul. Keunggulan produk cat berdasarkan pada kualitas bahan baku dan kehomogenan pada proses pencampuran, kehomogenan akan tercapai bila proses pencampuran menggunakan pengaduk yang menghasilkan aliran tubulen. Berdasarkan hasil pengujian diperoleh bahwa pengaduk tipe pitched blade turbine menghasilkan cat tembok yang lebih homogen dari pada pengaduk tipe anchor.Item PROTOTIPE PINTU OTOMATIS MENGGUNAKAN BLUETOOTH BERBASIS ANDROID(2015-09-20) ADE SATRIA PUTRA; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenDalam membuka pintu biasanya memakai kunci konvensional dan memerlukan jumlah kunci konvesional yang banyak dalam membuka pintu yang lainnya. Karena permasalahan tersebut manusia memerlukan waktu yang lama dan pekerjaan yang lama. Permasalahan ini yang mendasari penyusun untuk merancang alat yang invotif yaitu “Prototipe Pintu Otomatis Menggunakan Bluetooth Berbasis Android”. Alat ini dapat membuka dan menutup pintu secara otomatis yang telah diintergrasikan dengan smartphone android melaui aplikasi pintu otomatis. Dengan alat ini menjadikan sebuah solusi bagi masyarakat untuk proses membuka pintu dan menutup pintu secara otomatis tanpa harus menggunakan kunci konvesionalsebagai alat untuk membuka pintu secara manual.Item Rancang Bangun Pengatur Suhu dan Kelembaban Pada Pola Cocok Tanam Rumah Berbasis Mikrokontroler(2015-09-29) CEP ZAMZAM LUTFI; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenRancang bangun pengatur suhu dan kelembaban pada pola cocok tanam rumah berbasis mikrokontrol adalah alat yang memakai sensor DHT11 sebagai pendeteksi nilai suhu dan FC-28 sebagai pendeteksi nilai kelembaban tanah. Kedua sensor tersebut memberikan nilai yang nantinya akan dikirimkan ke arduino. Arduino bertugas sebagai pemroses inputan dalam hal ini instruksi - instruksi yang telah dimasukan melalui penulisan program pada aplikasi arduino IDE. Instruksi yang ditulis adalah tahapan akhir berupa output yaitu pengaplikasian program dengan alat berupa kipas mini untuk pengatur suhu dan pompa mini untuk menyiram air ke tanah sebagai pengatur kelembaban tanah. Ketika suhu tinggi maka kipas akan berputar hingga suhu kembali rendah dan saat tanah kering pompa akan menyemprotkan air hingga tanah kembali lembab. Arduino bekerja juga pada LCD yang berfungsi sebagai penampil nilai suhu dan kelembaban tanah agar dapat di monitoring. Alat ini bekerja secara otomatis menggunakan daya 5 V untuk ardunio dan 12 V untuk kipas dan pompa air. Kata kunci : Arduino Uno, Arduino IDE, DHT11, FC-28, Relay, Kipas Mini, Mini PumpItem Aplikasi Info Wisata Bangka Belitung Berbasis Mobile Web Dengan Menggunakan Framework Jquery(2016-01-19) AHMAD IQBAL; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenKeterbatasan penyampaian informasi wisata membuat para wisatawan domestik maupun mancanegara kesulitan dalam mendapatkan informasi wisata di Bangka Belitung. Oleh karena itu diperlukan suatu aplikasi yang dapat mengakses informasi kapan saja dan dimana saja selama telepon pintar tersambung dengan internet seperti Aplikasi Info Wisata Bangka Belitung Berbasis Mobile Web Menggunakan Framework JQuery Mobile. Aplikasi ini digunakan untuk membantu pada pencarian informasi dan mempermudah dalam menemukan informasi wisata di Kepulauan Bangka Belitung. Aplikasi Info Wisata Bangka Bangka Belitung ini Menggunakan Framework JQuery Mobile dibuat dengan menggunakan bahasa pemograman PHP dan menggunakan database MySQL. Telah dibuat Aplikasi Mobile Web Info Wisata Bangka Belitung Menggunakan Framework JQuery Mobile.Item PROTOTIPE SISTEM KONTROL DAN KEAMANAN RUMAH MENGGUNAKAN MODUL GSM BERBASIS ARDUINO(2016-01-19) OKE ISWANDI; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenABSTRAK Keamanan merupakan hal yang penting untuk keselamatan manusia ataupun menjaga sesuatu yang berharga. Penyebab suatu keamanan yang kurang dikarenakan pola pikir manusia yang beranggapan aman. Contohnya, keamanan rumah. Seiring kemajuan teknologi, dibutuhkan suatu alat yang bekerja secara otomatis untuk membantu manusia dalam otomatisasi rumah serta keamanan rumahnya, seperti sebuah alat pengunci pintu otomatis dan pemberitahuan peringatan kepada pemilik rumah dengan pesan melalui telepon genggam dan alarm yang berbunyi berserta indikator lampu pada keadaan pintu terkunci. Alat ini menggunakan Arduino, Modul GSM Shield Arduino dan Sensor PIR digunakan bahasa Basic compiler untuk dapat diterjemahkan pada mikrokontroler yang akan menghasilkan sebuah pergerakan dari Motor Servo, pengiriman pesan singkat dan Buzzer serta LED sebagai alarm kehadiran orang asing didalam rumah. Tujuan dari alat ini untuk memudahkan pemilik rumah serta memberikan keamanan. Software yang digunakan alat ini adalah arduino IDE.Item HEXAPOD MINI DENGAN KENDALI ANDROID BERBASIS ARDUINO(2016-01-19) FACHRUL AZHAR; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPenggunaan sumber radiasi nuklir menyimpan peluang terjadinya kecelakaan seperti sumber lepas, hilang atau kebocoran radiasi. Tugas akhir ini membuat sebuah robot berkaki enam (hexapod) dikendalikan dari jarak jauh melalui modul Bluetooth yang diharapkan dapat digunakan sebagai sarana untuk keperluan penanganan kecelakaan radiasi nuklir. Robot dikontrol menggunakan Arduino dan dikoneksikan secara wireless ke smartphone dengan komunikasi serial. Robot memiliki 3 motor. Robot ini dapat bergerak maju, mundur, berputar ke kiri dan ke kanan, dengan jarak pengendalian sejauh 20 meter..