Ilmu Administrasi (S3)
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Ilmu Administrasi (S3) by Subject "air bersih"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item MANAJEMEN MUTU TERPADU PELAYANAN AIR BERSIH PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) KOTA TOMOHON (TOTAL QUALITY MANAGEMENT ON CLEAN WATER SERVICE IN PDAM TOMOHON)(2016-02-09) KAREN ALFA PONTOAN; Nina Karlina; Oekan Soekotjo AbdoellahKegiatan pelayanan air bersih yang dilakukan oleh PDAM Tomohon merupakan bagian dari fungsinya sebagai organisasi publik yang bertujuan untuk menyedikan sistem penyediaan air minum yang berkualitas pada masyarakat di Kota Tomohon. Penelitian ini didasarkan pada fenomena yang menunjukan bahwa kegiatan pelayanan air bersih yang dilakukan perusahaan ini masih belum optimal dalam mewujudkan pelayanan air bersih yang berkualitas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor apa yang menjadi penyebab belum optimalnya pelayanan air bersih yang dilakukan oleh PDAM Tomohon ini. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Informan dalam penelitian ini ditentukan secara purposive dari PDAM Tomohon, dan instansi-instansi yang terlibat dalam kegiatan pelayanan yang dilakukan oleh perusahaan ini. Adapun pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui wawancara, observasi, maupun lewat pengumpulan dokumen yang relevan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat beberapa faktor dari perspektif manajemen mutu terpadu yang menjadi penyebab belum optimalnya pelayanan air bersih yang dilakukan oleh PDAM Tomohon. Faktor – faktor tersebut antara lain perencanaan, orang – orang yang ada dalam organisasi, proses, kinerja, komitmen, budaya perusahaan, dan komunikasi. Kegiatan perencanaan yang belum dilaksanakan secara efektif, begitu juga dengan penerapan kerangka pengukuran kinerja secara internal dan aktivitas proses yang belum diperhatikan, pengelolaan sumber daya manusia yang belum dilakukan dengan baik, belum adanya komitmen yang kuat terhadap perusahaan, lemahnya budaya organisasi yang ada, dan komunikasi dua arah yang belum berjalan dengan baik