S2 - Tesis
Permanent URI for this community
Browse
Browsing S2 - Tesis by Subject "air hangat"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item Perbandingan Pengaruh Water Spray dan Fan Cooling Menggunakan Air Hangat dengan Air Suhu Ruangan terhadap Kecepatan dan Besarnya Penurunan Suhu Tubuh Pasien Demam di Ruang Rawat Intensif RSUP dr. Hasa(2012-10-20) EFRIS KARTIKA SARI; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPada umumnya pasien sakit kritis mengalami demam, dengan insiden berkisar antara 23%-70%. Penatalaksanaan demam dibutuhkan untuk meminimalkan stres metabolik dan meningkatkan oksigenasi jaringan. Penelitian ini bertujuan membandingkan pengaruh water spray dan fan cooling yang menggunakan air hangat dengan air suhu ruangan terhadap kecepatan dan besarnya penurunan suhu tubuh pasien demam yang mendapat terapi acetaminophen, di ruang rawat intensif RSUP dr. Hasan Sadikin Bandung. Desain penelitian ini adalah pretest-posttest control group design. Subjek dipilih secara acak, kemudian dibagi ke dalam kelompok perlakuan dan kontrol sebagai berikut: 1) 500 mg acetaminophen dan water spray dan fan cooling dengan air hangat (n= 14), 2) 500 mg acetaminophen dan water spray dan fan cooling dengan air suhu ruangan (n= 14). Terapi water spray dan fan cooling diterapkan selama 60 menit setelah pemberian acetaminophen. Hasil Uji Repeated ANOVA pada kedua kelompok menunjukkan penurunan suhu tubuh yang bermakna terjadi pada waktu 10-60 menit setelah pemberian terapi water spray dan fan cooling. Hasil uji Independent Samples T Test menunjukkan perbedaan rata-rata nilai suhu tubuh yang bermakna antara kelompok perlakuan dan kontrol (0,8oC (0,3oC) vs 0.5oC (0,3oC), p < 0,05)). Pada pasien yang mendapat terapi acetaminophen, water spray dan fan cooling dengan air hangat menurunkan suhu tubuh sebesar 0,5oC lebih cepat (30 menit) daripada air suhu ruangan (60 menit). Hasil setelah 60 menit terapi water spray dan fan cooling juga menunjukkan penggunaan air hangat menurunkan suhu tubuh lebih besar daripada air suhu ruangan. Oleh karena itu, hendaknya water spray dan fan cooling diterapkan menggunakan air hangat.