Estimasi Total Daya Listrik Yang Hilang Melalui Proses Poisson Terpancung Majemuk

Abstract

PT. PLN (Persero) bertugas mengelola pendistribusian, penjualan tenaga listrik, dan memberikan pelayanan yang optimal kepada pelanggan yang menunggak. Pembayaran tagihan listrik yang terlambat membuat PLN tidak dapat membeli energi untuk mendistribusikan daya kepada pelanggan yang menunggak sehingga pelayanan perusahaan terhadap pelanggan yang menunggak belum optimal. Oleh sebab itu hilangnya total daya listrik pada perusahaan sangatlah besar sehingga perusahaan perlu mengevaluasi target yang telah ditetapkan. Sebagai usaha untuk mengevaluasi masalah tersebut, diperlukan analisis untuk menentukan estimasi total daya listrik yang hilang setiap bulan dan selama satu tahun pada pelanggan yang menunggak kelompok tarif golongan 0 melalui proses poisson terpancung majemuk. Adapun hasil dari penelitian ini diperoleh rata-rata total daya listrik yang hilang per bulan pada tahun 2012 dan 2013 adalah sebesar 494.732 kWh dan 488.863 kWh. Rata-rata total daya listrik yang hilang selama satu tahun pada tahun 2012 dan 2013 adalah sebesar 5.936.790 kWh dan 5.866.353 kWh.

Description

Keywords

proses poisson, distribusi poisson, proses poisson terpancung

Citation

Collections