Digitisasi Koleksi Karya Ilmiah di Perpustakaan Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran
No Thumbnail Available
Date
2023-10-04
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Perpustakaan Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran melakukan kegiatan digitisasi karya ilmiah lampau bagi koleksi-koleksinya yang belum memiliki file digital, yakni koleksi di bawah tahun 2016 dengan tujuan mengumpulkan basis data koleksi-koleksi karya ilmiahnya. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana Perpustakaan Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran melakukan perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan/proses, dan pengawasan kegiatan digitisasi koleksi karya ilmiah lampau. Metodologi yang digunakan adalah metode kualitatif pendekatan studi kasus. Wawancara, observasi lapangan, kajian literatur, dan dokumentasi digunakan sebagai teknik pengumpulan data. Proses penentuan informan menggunakan pendekatan purposive sampling dan diidentifikasi 5 sumber terpercaya untuk proses pengumpulan data. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Selain itu, wawancara triangulasi dilakukan untuk mendukung temuan analisis. Hasil penelitian yang didapatkan adalah proses perencanaan yang dilakukan Perpustakaan Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran sudah berjalan dengan baik, yakni dengan penetapan tujuan digitisasi, target digitisasi, sumber daya baik alat maupun SDM, dan rencana akses kedepannya. Pada tahap pengorganisasian, tupoksi yang secara jelas tertulis belum ada, namun untuk setiap stafnya sudah memahami betul tupoksi masing-masing. SOP sebagai acuan kerja juga belum dibuat secara tertulis dan formal. Pada tahap
pelaksanaannya alat yang digunakan sudah memenuhi kebutuhan Perpustakaan
Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran dalam mendigitalkan koleksi karya
ilmiah lampaunya dan dirasakan staf yang bertugas, alat scan mudah dioperasikan,
namun sesekali mengalami eror. Proses pengawasan yang dilakukan, yaitu dengan
melakukan pengawasan pada saat proses digitisasi berlangsung dan pengawasan
akhir berupa proses evaluasi yang belum dilaksanakan hingga saat ini karena proses
digitisasi belum selesai. Simpulan penelitian ini menunjukkan bahwa kegiatan
digitisasi yang dilakukan terbilang sudah baik, namun hal penting mengenai SOP
khusus untuk setiap langkah kegiatan digitisasi belum dimiliki.
Description
Keywords
Digitisasi, Manajemen Koleksi Digital, Perpustakaan Fakultas