Pacaran di Kalangan Mahasiswa

Abstract

Penelitian ini menggambarkan fenomena pacaran pada mahasiswa di Universitas Padjadjaran. Penelitian ini mengupas cara mahasiswa menjalani hubungan pacarannya mulai dari tahap perkenalan, pendekatan, hingga akhirnya pacaran dengan menggunakan metode kualitatif fenomenologi. Penelitian ini merujuk kepada teori interaksi sosial dan teori interaksionisme simbolik untuk menganalis tipe-tipe interaksi sosial di dalam aneka tahapan pacaran. Hasilnya, penelitian ini menunjukkan bahwa kini mahasiswa tidak menganggap pacaran sebagai tahapan menuju jenjang pernikahan. Namun, mahasiswa menganggap bahwa pacaran merupakan sebuah trial and error. Mahasiswa memaknai pacaran sebagai suatu hal yang kasual dan sederhana. Pacaran merupakan simbol dari interaksi sosial yang menunjukkan rasa sayang dan kebersamaan muda-mudi. Tahapan mula pacaran hingga akhir pacaran di dalam penelitian ini menunjukkan dinamika perubahan tipe interaksi sosial yang asosiatif, disosiatif, dan simbolis yang dilakukan para mahasiswa.

Description

Keywords

Pacaran, mahasiswa, interaksi

Citation

Collections