Teknik Penerjemahan Frasa Nomina pada Catatan-Catatan Harry Haller dalam Roman "Der Steppenwolf" Karya Hermann Hesse

Abstract

Dalam penerjemahan memahami struktur kalimat dapat memudahkan untuk menerjemahkan dari bahasa sumber ke bahasa sasaran dan frasa nomina merupakan salah satu unsur penting dalam sebuah kalimat. Penelitian ini berjudul “Teknik Penerjemahan Frasa Nomina pada Catatan-Catatan Harry Haller dalam Roman “Der Steppenwolf” Karya Hermann Hesse”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bentuk frasa nomina dalam bahasa Jerman dan teknik penerjemahan yang digunakan oleh penerjemah untuk menerjemahkan frasa nomina pada Catatan-Catatan Harry Haller dalam roman “Der Steppenwolf” serta buku terjemahan bahasa Indonesia. Teori yang digunakan adalah teori Engel (1996) mengenai frasa nomina dalam bahasa jerman dan teori Molina dan Albir (2002) untuk menentukan teknik penerjemahan yang digunakan oleh penerjemah. Metode yang digunakan merupakan metode kualitatif dengan pendekatan sintaksis dan penerjemahan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat 63 frasa nomina bahasa jerman dengan 42 frasa nomina beratribut prenomina, 5 frasa nomina beratribut posnomina dan 14 frasa nomina beratribut prenomina dan posnomina, serta menggunakan 6 teknik penerjemahan diantaranya amplifikasi, peminjaman, kreasi dirkusif, kesepadanan lazim, penerjemahan harfiah dan reduksi. Frasa nomina dengan atribut prenomina merupakan bentuk frasa nomina yang paling banyak muncul dan teknik penerjemahan harfiah merupakan teknik yang paling banyak digunakan.

Description

Keywords

frasa nomina, prenomina, posnomina

Citation