PENGARUH PEMAKAIAN SPLIN OKLUSAL PADA PENDERITA GANGGUAN SENDI TEMPOROMANDIBULA TERHADAP KUALITAS HIDUP

dc.contributor.advisorTidak ada Data Dosen
dc.contributor.advisorTidak ada Data Dosen
dc.contributor.authorMAYA KARTIKA DEWIJANTY
dc.date.accessioned2024-09-11T04:09:40Z
dc.date.available2024-09-11T04:09:40Z
dc.date.issued2012-08-08
dc.description.abstractABSTRAK Gangguan sendi temporomandibula mencakup sekelompok kondisi muskuloskeletal dan neuromuskuler yang melibatkan sendi rahang, otot-otot pengunyahan dan semua jaringan terkait. Tanda dan gejala yang berhubungan dengan gangguan sendi temporomandibula ini beragam, termasuk kesulitan saat mengunyah makanan, berbicara, dan fungsi orofasial lainnya. Gangguan ini juga sering berhubungan dengan nyeri akut atau berkelanjutan, dan pasien sering menderita gangguan lainnya seperti gangguan kecemasan, aspek sosial seperti aktivitas, pekerjaan, rekreasi, peran sosial dan lain-lain. Rasa sakit pada gangguan sendi temporomandibula dapat menyebabkan adanya penurunan kualitas kerja atau interaksi sosial, yang menghasilkan pengurangan kualitas hidup. Gangguan sendi temporomandibula dapat dihilangkan gejala-gejalanya dengan memakai splin oklusal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah penggunaan splin oklusal dapat mempengaruhi kualitas hidup penderita gangguan sendi temporomandibula. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik dalam bentuk survey pada duapuluh pasien dengan gangguan sendi temporomandibula yang memakai splin oklusal dalam perawatannya di Klinik Program Pendidikan Dokter Gigi Spesialis Prostodonsia Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Padjadjaran dan Klinik Gigi Oratio Rumah Sakit Limiyati. Hasil penelitian dianalisis dengan uji Wilcoxon, kemudian diuji dengan statistik z, menunjukkan bahwa telah terjadi perubahan kualitas hidup dalam parameter nyeri, fungsi pengunyahan dan jenis makanan, aktivitas, suasana hati, kecemasan, dan parameter kualitas hidup secara umum berkaitan dengan keluhan gangguan sendi temporomandibula, pada penderita gangguan sendi temporomandibula antara sebelum dan sesudah pemakaian splin oklusal yang bermakna secara statistik. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan splin oklusal dapat memperbaiki kualitas hidup penderita gangguan sendi temporomandibula. Kata kunci: Gangguan sendi temporomandibula, splin oklusal, kualitas hidup ABSTRACT Temporomandibular joint disorders encompass a group of musculoskeletal and neuromuscular conditions that involve the temporomandibular joints, the masticatory muscles, and all associated tissues. The signs and symptoms associated with these disorders are diverse, and may include difficulties with chewing, speaking, and other orofacial functions. They also are frequently associated with acute or persistent pain, and the patients often suffer from other painful disorders such as anxiety disorder, social aspects such as activities, work, recreation, social roles, and others. The temporomandibular disorders pain may lead to impairment of work quality or social interaction, resulting in an reduction in quality of life. Temporomandibular joint disorder symptoms can be removed by using splint occlusal. The purpose of this study was to determine whether the use of occlusal splint can affect the quality of life of patients with temporomandibular joint disorders. This study is a descriptive analityc study in the form of a survey of twenty patients with temporomandibular joint disorders using the splint occlusal treatment in Clinical Educational Program Specialist Dentist Prosthodontics Faculty of Dentistry Padjadjaran University and Oratio Dental Clinic Limiyati Hospital. The results were analyzed with the Wilcoxon signed-rank test, then tested with the z statistic, shows that the quality of life has been a change in the parameters of pain, masticatory function and type of food, activity, mood, anxiety, and general quality of life parameters associated with complaints of temporomandibular joint disorders, in patients with temporomandibular joint disorders before and after the use of occlusal splint which is statistically significant. This suggests that the use of occlusal splint can improve quality of life of patients with temporomandibular joint disorders. Key words: Temporomandibular joint disorders, occlusal splint, quality of life v
dc.identifier.urihttps://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/160221070003
dc.subjectGangguan sendi temporomandibula
dc.subjectsplin oklusal
dc.subjectkualitas hidup
dc.titlePENGARUH PEMAKAIAN SPLIN OKLUSAL PADA PENDERITA GANGGUAN SENDI TEMPOROMANDIBULA TERHADAP KUALITAS HIDUP

Files

Original bundle
Now showing 1 - 5 of 10
No Thumbnail Available
Name:
SPESIALIS-2012-160221070003-Cover.pdf
Size:
100.16 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
SPESIALIS-2012-160221070003-Abstrak.pdf
Size:
87.5 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
SPESIALIS-2012-160221070003-DaftarIsi.pdf
Size:
188.36 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
SPESIALIS-2012-160221070003-Bab1.pdf
Size:
93.46 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
SPESIALIS-2012-160221070003-Bab2.pdf
Size:
526.32 KB
Format:
Adobe Portable Document Format