Gambaran Self-Efficacy dan Self-Management Pasien Hipertensi di Puskesmas Jatinangor

dc.contributor.advisorCitra Windani Mambang Sari
dc.contributor.advisorTuti Pahria
dc.contributor.authorSITI DAHLIA
dc.date.accessioned2024-06-13T04:54:04Z
dc.date.available2024-06-13T04:54:04Z
dc.date.issued2023-04-12
dc.description.abstractHipertensi merupakan penyakit tidak menular yang menjadi salah satu masalah utama di Indonesia. Kejadian hipertensi di Puskesmas Jatinangor setiap tahunnya selalu mengalami peningkatan dan menjadi komorbiditas meskipun sudah diberikan penyuluhan oleh perawat. Untuk mencegah komplikasi hipertensi maka penderita harus menerapkan self-efficacy dan self-management yang dapat berpengaruh terhadap kualitas hidup penderita. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi self-efficacy dan self-management pada pasien hipertensi di Puskesmas Jatinangor Kabupaten Sumedang. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif kuantitatif dengan jumlah sampel yang diambil 166 responden melalui teknik non probability sampling jenis total sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner Self-efficacy to Manage Hypertension untuk mengukur self-efficacy dan kuesioner self-management yang bersumber dari Hypertension Self-management Behaviour Questionnaire (HSMBQ). Data dianalisis menggunakan univariat dengan distribusi frekuensi dan nilai rata-rata. Hasil penelitian menunjukkan secara umum self-efficacy pasien hipertensi di Puskesmas Jatinangor tergolong rendah (88%), hal ini didominasi oleh self-efficacy dimensi magnitudo (72%) dan generality (70.4%) yang rendah. Sedangkan mengenai self-management hipertensi secara umum tergolong buruk (89%) mencakup pengelolaan diet (51.8%), pengendalian berat badan (54.8%), pengelolaan aktivitas fisik (60.8%), manajemen stres yang buruk (62%), monitoring tekanan darah (76%), dan pengobatan hipertensi yang tidak teratur (77.8%). Berdasarkan hasil tersebut penting bagi pihak puskesmas dan tenaga kesehatan untuk memberikan edukasi, mengevaluasi dan memantau pengelolaan yang dilakukan oleh pasien hipertensi untuk meningkatkan self-efficacy dan self-management hipertensi.
dc.identifier.urihttps://repository.unpad.ac.id/handle/kandaga/220310190005
dc.subjecthipertensi
dc.subjectself-efficacy
dc.subjectself-management
dc.titleGambaran Self-Efficacy dan Self-Management Pasien Hipertensi di Puskesmas Jatinangor

Files

Original bundle
Now showing 1 - 5 of 12
No Thumbnail Available
Name:
S1-2023-220310190005-Cover.pdf
Size:
24.17 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
S1-2023-220310190005-Abstrak.pdf
Size:
308.83 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
S1-2023-220310190005-DaftarIsi.pdf
Size:
264.04 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
S1-2023-220310190005-Bab1.pdf
Size:
252.47 KB
Format:
Adobe Portable Document Format
No Thumbnail Available
Name:
S1-2023-220310190005-Bab2.pdf
Size:
507.21 KB
Format:
Adobe Portable Document Format

Collections