gambaran gaya hidup penderita hipertensi dipuskesmas tarogong kabupaten garut

Abstract

Gambaran Gaya Hidup Penderita Hipertensi di Puskesmas Tarogong Kabupaten Garut Gaya hidup yang tidak sehat seperti kebiasaan makan yang tidak baik, merokok, stres dan kurangnya aktifitas fisik dapat menjadi penyebab hipertensi. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan gaya hidup penderita hipertensi. Desain penelitian yang digunakan yaitu deskriptif dengan metode Sempel pada penelitian ini berjumlah 54 penderita hiertensi yang berada di Puskesmas Tarogong Kabupaten Garut. Data diambil dengan menggunakan kuesioner yang menilai kebiasaan makan, kebiasaan merokok, aktifitas fisik, dan stress. Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 44,4% responden memiliki kebiasaan makan yang tidak baik, sebanyak 27,8% responden dalam kategori tinggi paparan asap rokok, sebanyak 55,6% responden mengalami stress dan sebanyak 44,4% responden memiliki kebiasaan aktifitas fisik yang cukup. Dengan data tersebut Puskesmas Tarogong sebagai pelayanan kesehatan terdekat bisa mengambil strategi dengan memberikan pendidikan kesehatan tentang pola makan, merokok dan koping stress pada penderita hipertensi di Puskesmas Tarogong. Kata Kunci : Hipertensi, gaya hidup, ABSTRACT Lifestyles of people with hypertension in Tarogong district Garut city Unhealthy lifestyle such as bad dietary, smoking, stress and lack of physical activity that can be causing of hypertension. This study aims to describe the lifestyle of people with hypertension. The study design was descriptive with cross sectional method. 54 patients of hypertension who live in Tarogong district, Garut city. Data were collected by using a questionnaire that assessed of dietary, smoking habits, physical activity, and stress. The results showed about 44,4% of respondents have a good dietary, 27,8% % of respondents are high exposure of smoke, as many as 55,6% of respondents experienced stress and 44,4% of respondents have enough of physical activity. Therefore, the Tarogong public health center should give health education about dietary, smoking, stress and coping to patients of hypertension in Tarogong district. Keywords : Hypertension and Lifestyle

Description

Keywords

hipertensi, gaya hidup, Tidak ada keyword

Citation

Collections