Gambaran Risiko Tinggi Kehamilan Berdasarkan Karakteristik Ibu dan Suami di Desa Pakutandang

Abstract

Komplikasi pada kehamilan risiko tinggi menjadi penyebab morbiditas dan mortalitas ibu. Komplikasi tersebut berkaitan dengan kondisi 4 terlalu (terlalu tua, terlalu muda, terlalu banyak, dan terlalu dekat) serta KEK yang erat kaitannya dengan karakteristik ibu dan suami. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran risiko tinggi kehamian berdasarkan karakteristik ibu dan suami. Metode penelitian yaitu deskriptif kuantitatif menggunakan desain cross sectional dengan responden sebanyak 88 ibu hamil di Desa Pakutandang periode Januari-Maret 2022. Hasil penelitian menunjukan karakteristik ibu hamil “terlalu muda” mayoritas tidak bekerja 3,4% dan berpendidikan rendah 2,3%, “terlalu tua” tidak bekerja 9,1% dan berpendidikan tinggi 12,6%, “terlalu banyak” tidak bekerja 4,5% dan terdapat persentase sama pada berpendidikan rendah dan tinggi 2,3%, “terlalu dekat” tidak bekerja 8% dan berpendidikan tinggi 5,7%, serta ibu dengan KEK tidak bekerja 11,4% dan berpendidikan tinggi 10,2%. Karakteristik suami pada ibu hamil “terlalu muda” menunjukan mayoritas bekerja sebagai pedagang, PNS/TNI/POLRI, dan pekerja lepas masing-masing 1,1% dan berpendidikan tinggi 2,2%, “terlalu tua” sebagai petani 3,4% dan berpendidikan tinggi 7,9%, “terlalu banyak” sebagai petani 2,3% dan berpendidikan rendah 3,4%, “terlalu dekat” pedagang 2,3% dan berpendidikan tinggi 5,7%, serta pada ibu dengan KEK sebagai pekerja lepas terdapat 7,9% dan berpendidikan tinggi 7,9%. Karakteristik pekerjaan ibu tidak bekerja sebesar 87,5% dan suami pekerja lepas 40,9%, serta mayoritas berpendidikan tinggi pada ibu sebesar 59,8% dan suami 65,9%. Risiko tinggi kehamilan yang terjadi pada ibu adalah KEK sebesar 14,8%. Bagi Bidan Desa dan FKTP diharapkan data ini dapat menjadi dasar kegiatan intervensi untuk menangani kehamilan risiko tinggi, bagi masyarakat diharapkan dapat menghindari faktor-faktor kehamilan risiko tinggi serta memanfaatkan fasilitas kesehatan untuk deteksi dini kehamilan risiko tinggi. Kata kunci: kehamilan risiko tinggi

Description

Keywords

kehamilan risiko tinggi, pendidikan, pekerjaan

Citation

Collections