PROSES AKTUALISASI DIRI TOKOH UTAMA DALAM NOVEL DIEU NHABITE PAS LA HAVANE KARYA YASMINA KHADRA
No Thumbnail Available
Date
2022-08-04
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pencapaian aktualisasi diri tokoh utama dalam novel Dieu N’habite pas La Havane karya Yasmina Khadra beserta perubahan yang dihasilkan dari hasil aktulasisasi diri tersebut. Dalam analisis ini digunakan metode analisis deskriptif. Dalam analisis, penelitian ini menggunakan analisis struktural dan teori hierarki bertingkat Abraham Maslow sebagai penunjang. Terdapat lima bab dalam penelitian ini, yaitu: bab pertama adalah pendahuluan, bab kedua yaitu kajian literatur, bab ketiga berisikan objek dan metode penelitian, bab keempat adalah pembahasan, dan bab terakhir merupakan simpulan. Dari hasil penelitian menggunakan analisis struktural dan teori hierarki bertingkat Abraham Maslow, didapatkan bukti adanya isu aktualisasi diri dalam novel Dieu N’habite pas La Havane karya Yasmina Khadra dan hubungan antartokoh dalam novel berpengaruh terhadap proses aktualisasi diri tokoh utama. Hasil dari seluruh rangkaian analisis ini adalah terlihat gambaran terjadinya proses pencapaian aktualisasi diri dan bagaimana hal tersebut memiliki dampak dan perubahan terhadap tokoh utama dalam novel.
Description
Keywords
aktualisasi diri, proses, tokoh