Manajemen Pemerintahan dalam Pengelolaan Sampah oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas Tahun 2019 (Peralihan Sistem Tempat Pemrosesan Akhir menjadi Sistem Pengelolaan Sampah Berbasis 3R)

Abstract

Penelitian berjudul Manajemen Pemerintahan dalam Pengelolaan Sampah oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas Tahun 2019 (Peralihan Sistem Tempat Pemrosesan Akhir menjadi Sistem Pengelolaan Sampah Berbasis Reduce, Reuse, dan Recycle). Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan upaya Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas dalam melakukan manajemen persampahan pada peralihan sistem Tempat Pemrosesan Akhir menjadi sistem pengelolaan sampah berbasis 3R. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi pustaka, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas. Hasil penelitian diperoleh melalui tinjauan lima fungsi manajemen pemerintahan yaitu, perencanaan, pengorganisasian, kepegawaian, pemotivasian, dan pengawasan. Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas belum mampu mengoptimalkan pelaksanaan kelima fungsi manajemen pemerintahan tersebut dalam peralihan sistem pengelolaan sampah di Kabupaten Banyumas. Hal ini dikarenakan dalam pelaksanaannya, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas belum dapat mengatasi pola pikir linear dalam pengelolaan sumber daya yang tersedia dan belum mampu mengintegrasikan keberadaan aspek penting pada pengelolaan sampah, seperti peraturan, kelembagaan, teknis operasional pengelolaan sampah, dan peran serta masyarakat secara optimal. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas dalam melaksanakan manajemen pengelolaan sampah pada peralihan dari sistem Tempat Pemrosesan Akhir menjadi sistem pengelolaan sampah berbasis Reduce, Reuse, dan Recycle belum mampu mencapai tujuan yang diharapkan.

Description

Keywords

Manajemen Pemerintahan, Pengelolaan Sampah, 3R

Citation