AKTIVITAS ENZIM PROTEASE DAN LIPASE YOGHURT PROBIOTIK DAN PENGARUHNYA TERHADAP KADAR PROTEIN, LIPID DAN KOLESTEROL KUNING TELUR AYAM

Abstract

Yoghurt yang mengandung probiotik memiliki aktivitas enzim protease dan lipase yang dapat meningkatkan enzim saluran pencernaan pada ayam petelur. Pada penelitian ini diharapkan probiotik dapat meningkatkan kadar protein serta menurunkan kadar lipid dan kolesterol kuning telur ayam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas enzim protease dan lipase dari yoghurt, serta mengetahui pengaruh penggunaan dan level penggunaan probiotik powder yang dapat meningkatkan protein dan menurunkan kadar lipid dan kolesterol kuning telur ayam. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode eksperimental menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 4 kali ulangan. Perlakuan yang dilakukan terdiri atas P0: ransum basal; P1: ransum basal + 2% probiotik powder B1 (Bifidobacterium spp. dan L. acidophilus); P2: ransum basal + 3% probiotik powder B1; P3: ransum basal + 2% probiotik powder B2 (L. Bulgaricus, S. termophilus, L. acidophilus dan Bifidobacterium bifidum), dan P4: ransum basal + 3% probiotik powder B2. Data dianalisis dengan menggunakan Sidik Ragam (ANOVA) dan dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan probiotik powder memberikan pengaruh nyata (P≤0,05) terhadap kandungan protein, lipid, dan kolesterol kuning telur.

Description

Keywords

yoghurt, protease, lipase

Citation

Collections