penentuan koefisien distribusi perteknetat pada cairan ionik berbasis benzotriazolium sebagai tahap awal pengembangan metode pemisahan teknesium-99m dari molibdenum-99
No Thumbnail Available
Date
2017-07-10
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Salah satu cara untuk mengantisipasi kekurangan kolom alumina dalam memisahkan teknesium-99m (99mTc) dari molibdenum-99 (99Mo) yang dihasilkan dari aktivasi neutron dengan aktivitas jenis rendah yaitu dengan dilakukan pengembangan dalam metode pemisahan tersebut. Saat ini telah berkembang penggunaan cairan ionik dalam berbagai proses pemisahan salah satunya adalah sebagai pengganti pelarut organik dalam proses ekstraksi. Kegiatan praktik kerja ini berkaitan dengan penelitian yang dilakukan untuk menentukan koefisien distribusi perteknetat (99mTcO4-) dalam cairan ionik berbasis kation benzotriazolium, yaitu 1,3-metil-oktil-benzotriazolium iodida ([MeOcBTU]I). Cairan ionik [MeOcBTU]I didapatkan dari proses sintesis melalui tahap metilasi 1H-benzotriazol dan alkilasi kuartenerisasi. Penentuan keberhasilan sintesis dilakukan dengan analisis struktur menggunakan FTIR. Cairan ionik tersebut kemudian digunakan dalam proses ekstraksi cair–cair dengan variasi pelarut organik dan pH. Konsentrasi 99mTcO4- diukur menggunakan spektrometer gamma yang dilengkapi multilizer channel analyzer (MCA). Koefisien distribusi optimum pada penelitian ini didapatkan pada pelarut organik kloroform dan pada larutan pH 9.
Description
Keywords
Cairan ionik 1, 3-metiloktil benzotriazolium iodida, koefisien distribusi