DAMPAK PEMBANGUNAN HOTEL SUTAN RAJA DAN SEKOLAH YADIKA TERHADAP MATA PENCAHARIAN MASYARAKAT DI DESA CINGCIN

Abstract

Skripsi ini membahas mengenai dampak pembangunan Hotel Sutan Raja dan Sekolah Yadika di Desa Cingcin Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung. Pembangunan memberikan dampak pada lingkungan, sosial dan budaya masyarakat Desa Cingcin. Adanya dampak yang ditimbulkan pembangunan menimbulkan adanya adaptasi pada masyarakat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Penggunaan metode kualitatif dilakukan guna memperoleh deskripsi mendalam terkait dampak pembangunan terhadap mata pencaharian masyarakat. Penggunaan metode kualitati diawali dengan cara snowball sampling hingga diperoleh lima informan kunci. Lima informan kunci adalah petani yang mengelola lahan yang digunakan untuk pembangunan dan mengalami perubahan sistem mata pencaharian. Hasil penelitian ini menunjukan dampak yang terjadi karena pembangunan Hotel Sutan Raja dan Sekolah Yadika bersifat lingkungan dan sosial budaya. Dampak pembangunan yang terjadi pada lingkungan adalah perubahan tata guna lahan yang mengubah ekosistem sawah. Hilangnya lahan persawahan menghilangkan hasil pertanian berupa gabah. Pembangunan juga menimbulkan peluang usaha baru bagi masyarakat selain itu pembangunan juga membentuk kegiatan baru sehingga menimbulkan keramaian. Dampak sosial yang ditimbulkan oleh pembangunan terkait dengan hilangnya lahan garapan adalah hilangnya lahan matapencaharian bagi masyarakat petani. Berdasarkan dampak yang ditimbulkan oleh pembangunan bentuk adaptasi masyarakat terkait dengan perubahan sistem matapencaharian. Penelitian ini memberikan deskripsi dampak pembangunan terhadap lingkungan, sosial dan budaya masyarakat.

Description

Keywords

Pembangunan, Adaptasi, Matapencaharian

Citation

Collections