Permainan Kata sebagai Pemicu Pesan Satiris dalam Karikatur Bertemakan Nicolas Sarkozy pada Laman www.urtikan.net

Abstract

Skripsi ini berjudul “Permainan Kata sebagai Pemicu Pesan Satiris dalam Karikatur Bertemakan Nicolas Sarkozy pada Laman www.urtikan.net”. Tujuan penyusunan skripsi ini adalah untuk mendeskripsikan jenis-jenis permainan kata yang digunakan dan menjelaskan pesan satiris yang ingin disampaikan karikaturis melalui permainan kata yang terdapat dalam karikatur bertemakan Nicolas Sarkozy. Metode yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah analisis deskriptif dengan mengaplikasikan teori-teori yang mendukung, seperti teori makna, permainan kata, dan satir. Data yang digunakan dalam penelitian ini diambil dari laman www.urtikan.net. Penelitian ini menunjukkan bahwa permainan kata yang digunakan oleh karikaturis adalah paronimi, polisemi, homonimi, mot-valise, singkatan, derivasi, homéotéleute, metafora, dan peribahasa. Permainan kata tersebut dilakukan untuk menghidupkan humor dan membuat karikatur terlihat lebih menarik dalam menyampaikan sebuah pesan satiris tertentu berdasarkan referen karikatur.

Description

Keywords

Karikatur, Permainan Kata, Pesan Satiris

Citation