RANCANG BANGUN WEBSITE SISTEM INFORMASI INVENTORY PADA PERUSAHAAN RETAIL MENGGUNAKAN METODE WATERFALL
No Thumbnail Available
Date
2024-01-10
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Penelitian ini mengkaji pengembangan aplikasi inventory berbasis web
dengan tujuan meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan barang pada perusahaan
retail. Hal ini dengan melihat kenyataan masih banyak pengelolaan inventory
yang dikelola secara manual. Untuk itu diperlukan system inventory berbasis web
untuk pengelolaan inventory barang pada perusahaan retail.
Metodologi yang digunakan pada penulisan skripsi ini menggunakan
metode waterfall, meliputi tahapan komunikasi, desain, implementasi, dan
pengujian. Desain yang digunakan menggunakan UML, sedangkan pada
implementasinya menggunakan bahasa pemrograman Javascript dengan
menggunakan framework React JS.
Hasil evaluasi, menggunakan blackbox testing, menghasilkan rata-rata
sebesar 98,89%, sedangkan hasil evaluasi menggunakan system usability scale
(SUS) menghasilkan rata-rata sebesar 94,25%. Hal ini menunjukan bahwa
aplikasi layak untuk digunakan.
Description
Keywords
aplikasi inventory, perusahaan retail, metode waterfall