Browsing by Author "NADYA HASNA LATIFA"
Now showing 1 - 2 of 2
Results Per Page
Sort Options
Item Efisiensi Produksi dan Pemasaran Jamur Tiram Putih di Kabupaten Bandung Barat(2023-05-10) NADYA HASNA LATIFA; Dini Rochdiani; Zumi SaidahJamur tiram putih merupakan komoditas yang kini sedang banyak digemari oleh masyarakat. Namun, adanya permintaan yang semakin meningkat tidak didukung oleh produksi yang tergolong fluktuatif sehingga menyebabkan masih adanya impor jamur tiram putih. Selain produksi yang fluktuatif, permasalahan lain dirasakan oleh petani dengan adanya harga yang fluktuatif. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Menentukan faktor produksi yang berpengaruh pada usahatani jamur tiram putih, 2) Menentukan tingkat efisiensi teknis, alokatif, dan ekonomi pada usahatani jamur tiram putih, 3) Mengidentifikasi lembaga pemasaran dan fungsi pemasaran jamur tiram putih, 4) Menganalisis efisiensi pemasaran jamur tiram putih melalui pendekatan marjin pemasaran, farmer’s share, dan biaya pemasaran. Metode penelitian yang digunakan adalah survey. Dalam penelitian ini diambil sampel petani secara simple random sampling yaitu sebanyak 80 orang petani jamur tiram putih. Penelitian ini menggunakan teknik analisis cobb douglass stochastic frontier. Hasil penelitian menunjukkan yaitu 1) Terdapat empat variabel yang mempengaruhi produksi jamur tiram putih secara signifikan yaitu jumlah bibit, dedak, serbuk gergaji, dan tenaga kerja. 2) Nilai efisiensi teknis (77,4%) dan efisiensi alokatif (80%) usahatani jamur tiram putih sudah efisien karena memiliki nilai diatas 0,7. Namun, petani masih memiliki kesempatan untuk meningkatkan tingkat efisiensi teknis dan alokatifnya. 3) Terdapat 3 saluran pemasaran yang melibatkan petani, pedagang pengecer, bandar/tengkulak, dan sayurbox. 4) Dari 3 saluran pemasaran, hanya terdapat 2 saluran pemasaran yang efisien yaitu saluran pemasaran I dan III. Namun sayangnya, 70% petani menggunakan saluran pemasaran II yang mengindikasikan bahwa saluran pemasaran yang digunakan tidak efisien.Item Kajian Tentang Strategi Pemasaran Usaha Kedai Kopi KADAKA Cafetaria di Kota Bandung(2020-01-20) NADYA HASNA LATIFA; Dini Rochdiani; Tidak ada Data DosenTanaman kopi merupakan tanaman perkebunan yang sudah ada dari sejak dahulu menjadi tanaman yang di budidayakan. Dewasa ini, minuman kopi tidak lagi sekedar untuk dikonsumsi tetapi bisa menjadi pelengkap aktifitas sehari-hari. Jumlah konsumsi kopi diperkirakan akan terus meningkat seiring meningkatnya pendapatan kalangan kelas menengah sehingga membuat para pebisnis kedai kopi menjadi yakin untuk menjalankan usahanya. KADAKA Cafetaria merupakan salah satu kedai kopi baru yang mengalami permasalahan dalam penjualannya. Selain itu, terdapat pula pesaing sejenis di sekitarnya. Dengan demikian, perlu diketahuinya alternatif strategi pemasaran yang dapat digunakan kedai kopi KADAKA Cafetaria sehingga dapat menghadapi persaingan. Desain pada penelitian ini menggunakan desain kualitatif dan teknik penelitiannya studi kasus. Alat analisis yang digunakan yaitu menggunakan matriks IFE, EFE, IE, matriks SWOT, lalu menggunakan matriks QSP. Matriks IFE dan EFE menunjukkan bahwa perusahaan memiliki kondisi internal tinggi dan kondisi eksternal tinggi. Matriks IE menunjukkan bahwa perusahaan tersebut berada pada posisi tumbuh dan bina. Empat strategi alternatif dirumuskan dari hasil matriks SWOT dan QSPM dengan strategi prioritas pertama adalah dengan meningkatkan kegiatan promosi.