KEANEKARAGAMAN MAMALIA KECIL TERESTRIAL PADA BEBERAPA TATA GUNA LAHAN DI LANSKAP CIJEDIL, KABUPATEN CIANJUR, JAWA BARAT

Abstract

KEANEKARAGAMAN MAMALIA KECIL TERESTRIAL PADA BEBERAPA TATA GUNA LAHAN DI LANSKAP CIJEDIL, KABUPATEN CIANJUR, JAWA BARAT Oleh M Fajar Fahmi Suffiandi 140410100009 Pembimbing: Prof. Dr Erri Noviar Megantara dan Parikesit, M.Sc., Ph.D. ABSTRAK Penelitian ini mengenai keanekaragaman mamalia kecil terestrial pada beberapa tata guna lahan di lanskap Cijedil, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode survey, pemasangan trap (purposive sampling), dan wawancara. Maksud dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keanekaragaman mamalia kecil terestrial yang terdapat pada tata guna lahan hutan alami, hutan produksi, talun dan sawah di lanskap Cijedil, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Penelitian ini dilakukan pada bulan januari-maret 2015. Hasil yang didapat terdapat 7 famili yaitu famili Muridae, Tupaidae, Surridae, Mustelidae, Herpestidae, Hystricidae dan Viverridae. Faktor lingkungan yang mempengaruhi distribusi mamalia kecil adalah temperatur udara, kelembaban udara, intensitas cahaya dan ketinggian lokasi. Kata kunci : Keanekaragaman, Mamalia Kecil Terestrial, Lanskap Cijedil dan Faktor lingkungan yang mempengaruhi

Description

Keywords

Keanekaragaman, mamalia kecil terestrial, faktor lingkungan yang memepengaruhi

Citation

Collections