ANALISIS HARGA POKOK PRODUKSI DALAM PENETAPAN HARGA JUAL KONSENTRAT (Studi Kasus di Unit Pengolahan Pakan (UPP) Koperasi Peternakan Bandung Selatan (KPBS) Pangalengan Jawa Barat)
No Thumbnail Available
Date
2014-10-20
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
ANALISIS HARGA POKOK PRODUKSI
DALAM PENETAPAN HARGA JUAL KONSENTRAT
(Studi Kasus di Unit Pengolahan Pakan (UPP) Koperasi Peternakan Bandung Selatan (KPBS) Pangalengan Jawa Barat)
Faradilla Anggraeni
ABSTRAK
Penelitian mengenai Analisis Harga Pokok Produksi dalam Penetapan Harga Jual Konsentrat telah dilaksanakan pada Bulan Maret 2014 di Unit Pengolahan Pakan (UPP) Koperasi Peternakan Bandung Selatan (KPBS) yang terletak di Kampung Sukamenak Desa Margamukti, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui harga pokok produksi dan strategi penetapan harga jual konsentrat pada UPP KPBS Pangalengan. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus. Responden dalam penelitian ini meliputi pengelola UPP, pengurus KPBS dan peternak anggota. Metode analisis yang digunakan adalah metode full-costing dan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (a) Harga pokok produksi konsentrat utama (RC Regular) yang dihasilkan UPP KPBS sebesar Rp 2.390,- per kilogram; (b) Strategi penetapan harga jual konsentrat didasarkan pada kesepakatan hasil Rapat Anggota Tahunan (RAT) meskipun biaya pokok lebih tinggi dari harga jual, sehingga secara tidak langsung KPBS memberikan subsidi bagi anggota yang membeli pakan tersebut.
Kata kunci: Harga Pokok Produksi, Strategi Penetapan Harga Jual, Konsentrat
Description
Keywords
Harga Pokok Produksi, Strategi Penetapan Harga Jual, Konsentrat