FAKTOR DETERMINAN PERILAKU SEKS PRANIKAH PADA REMAJA: SCOPING REVIEW
No Thumbnail Available
Date
2023-10-10
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Latar belakang: Remaja mengalami transisi perubahan dari kanak-kanak menuju dewasa. Remaja dianggap sebagai populasi yang rentan karena perubahan fungsi biologis, termasuk hormon, lingkungan, dan sosio-emosional yang berdampak pada perilaku kenakalan berupa seks pranikah yang memicu peningkatan masalah kesehatan reproduksi seperti kehamilan yang tidak diharapkan dan infeksi menular seksual yang mengalami trend kenaikan di beberapa negara. Untuk meningkatkan pencegahan diperlukan identifikasi faktor determinan perilaku seks pranikah. Sehingga review ini bertujuan untuk memetakan faktor determinan perilaku seks pranikah pada remaja. Metode: Studi menggunakan metode scoping review dengan mencari dalam database seperti Scopus, Ebsco, dan Scholar. Kata kunci digunakan dalam bahasa Inggris (adolescents OR teenagers OR young adults OR teen youth AND sexsual OR sexsual behavior OR premarital sexual behavior AND factor OR determinants) dan bahasa Indonesian (“remaja” DAN “perilaku seksual” ATAU “seks pranikah” DAN “faktor” ATAU “determinan perilaku seksual”). Artikel yang memenuhi kriteria inklusi melibatkan populasi remaja dengan perilaku seks pranikah yang di terbitkan antara 2013-2022. Analisis dilakukan secara deskriptif. Hasil: Ditemukan 47 artikel dari 193 artikel yang sesuai dengan kriteria pencarian kata kunci. Faktor determinan seksual pada remaja adalah meliputi faktor internal dan eksternal. Faktor internal mencakup pengetahuan atau kemauan mencari sumber informasi, sikap, niat, percaya diri, spiritual, umur, dan jenis kelamin remaja. Faktor eksternal meliputi pengaruh teman sebaya, peran orangtua, media, sosial ekonomi, pola asuh, peran guru, aktivitas malam, pacaran, seksual transaksional, lingkungan, dan penyalahgunaan obat-obatan, narkoba dan alkohol. Kesimpulan: Faktor dominan perilaku seksual remaja dipengaruhi oleh teman sebaya, pengetahuan, dan media. Saran: Diperlukan upaya multidisplin dan multiperan dan meningkatkan pencegahan perilaku dengan mengetahui faktor determinan terutama faktor-faktor dominan dari perilaku perilaku seks pranikah.
Description
Keywords
Remaja, Faktor, Perilaku Seksual